Fimela.com, Jakarta Usai perayaan Tahun Baru 2020, Imlek atau Tahun Baru Cina sudah menanti. Perayaan ini merupakan perayaan tahun baru yang begitu besar. Hampir setiap negara merayakannya di waktu yang bersamaan.
Mungkin Sahabat Fimela belum familiar dengan perayaan ini. Karena, Imlek bukan cuma sekadar festival besar dimana ada begitu banyak bunyi petasan dan kembang api. Tidak pula sebatas barongsai dan begitu banyak sale di berbagai pusat perbelanjaan. Namun, tulis China Highlights, Imlek merupakan sebuah festival yang begitu erat dengan keluarga besar.
Mereka yang merayakan pasti akan berkumpul bersama anggota keluarga besarnya untuk bercengkrama dan menikmati festival ini bersama-sama. Mereka juga biasanya akan makan malam bersama keluarga besar dengan menu-menu yang istimewa. Tidak jarang mereka juga mengundang para sahabat, meskipun kamu tidak merayakan Imlek.
China Highlights menulis, Imlek merupakan waktu untuk mengeskpresikan rasa hormat dan kasih sayang. Untuk itu, kamu yang diundang ke festival Imlek oleh sahabatmu sebaiknya tidak datang dengan tangan kosong. Berikut beberapa hadiah yang cocok untuk diberikan saat perayaan Imlek.
What's On Fimela
powered by
1. Amplop Merah
Amplop merah atau biasa disebut dengan angpao merupakan salah satu cara untuk mengekspresikan doa yang baik dan keberuntungan di tahun baru bagi penerimanya. Angpao, tulis China Highlights, merupakan hadiah yang paling populer di hampir seluruh dunia pada saat perayaan Imlek.
Di Cina, jumlah yang yang kamu masukkan ke dalam amplop merah berbeda-beda, tergantung siapa penerimanya. Untuk anak-anak, biasanya mereka memberikan 100-1.000 yuan atau Rp200.000-Rp2.000.000, sementara untuk orang tua sekitar 500-2.000 yuan atau kira-kira Rp1.000.000-Rp4.000.000.
2. Teh
Di Cina, teh merupakan salah satu minuman yang juga disediakan saat Imlek. Memberikan teh di perayaan ini, meskipun kamu tidak merayakannya, merupakan cara yang paling halus dan sopan dalam mengekspresikan rasa hormat kepada tuan rumah. Kamu bisa membeli teh berkualitas. Jangan berikan teh celup sebagai hadiah. Daun teh dalam kotak yang dibungkus dengan baik akan membuat tuan rumah tambah senang di malam tahun baru.
3. Buah
Kalau bingung, kamu juga bisa membeli parsel buah yang ditata di dalam keranjang dengan hiasan bertemakan Imlek. Tipsnya, sekeranjang buah jeruk atau apel merupakan simbol keamanan dan masa depan yang cerah.
4. Manisan
Imlek juga identik dengan manisan. Biasanya, manisan buah kerap kali disediakan pada saat Imlek. Namun, kamu juga bisa memberikan tuan rumah manisan yang bisa kamu beli di toko-toko makanan. Manisan biasanya tersedia di hampir semua toko makanan menjelang Imlek.
#Growfearless with FIMELA