Fimela.com, Jakarta Biarpun kesannya sepele, tapi menyiapkan menu masakan sehari-hari adalah tantangan tersendiri buat para ibu rumah tangga. Hidangan yang itu-itu aja bisa bikin keluarga bosan. Salah memilih menu masakan bisa-bisa hasilnya malah nggak disukai anggota keluarga yang lain. Galau kan?
Sering mengalami mati ide mau masak apa malam ini? Beberapa kiat jitu ini bisa menyelamatkanmu!
Minta Pendapat Anggota Keluarga yang Lain
Lagi bingung masak apa malam ini? Jangan dipikir sendiri! Nggak ada salahnya meminta pendapat keluarga yang lain tentang makanan apa yang ingin mereka nikmati malam ini. Dengan begitu kamu nggak perlu menebak-nebak harus memasak apa karena inspirasinya sudah datang langsung dari keluarga tercinta.
Cari Inspirasi Menu Baru di YouTube
Kehabisan ide mau masak apa, keluarga juga mulai bosan dengan menu yang itu-itu aja, berarti sudah saatnya kamu mencari inspirasi dengan cara lain. Misalnya dengan menonton video di Youtube. Ada banyak inspirasi resep yang bisa kamu temukan di sana, mulai dari lewat vlog celebrity chef yang lagi booming atau mencontek menu kreasi masakan yang lagi viral. Pasti bakal jadi favorit keluarga deh!
Mencoba Re-Create Menu Kesukaan Keluarga di Restoran Langganan
Sering makan di restoran langganan bareng keluarga, pastinya ada menu favorit yang sering dipesan bersama dong. Jika sebelumnya kamu nggak pernah menjajal membuat menu ini sendiri di rumah, sekarang waktunya re-create masakan spesial tersebut di rumah, yuk! Pastinya bakal jadi kejutan istimewa buat orang-orang tercinta karena ternyata menu favorit mereka bisa tersaji di meja makan rumah.
Nggak perlu lagi bingung mau masak apa malam ini di rumah, beberapa cara di atas bisa membantu kamu menemukan inspirasi yang dibutuhkan. Jadi bisa mulai memasak dengan lancar dan menyenangkan dong! Tapi, biar kegiatan masak-memasak di rumah semakin aman dan menyenangkan, pastikan dukung dengan tabung gas yang memiliki fitur keamanan terjamin. Misalnya saja Bright Gas dari Pertamina.
Tabung Bright Gas dilengkapi dengan teknologi DSVS atau Double Spindle Valve System yang berfungsi mencegah kebocoran gas hingga 2 kali lebih baik. Jadi, jika satu pengamannya rusak, masih ada satu pengaman lagi yang bisa diandalkan. Tabungnya juga memiliki seal cap hologram dengan fitur Optical Color Switch yang nggak bisa dipalsukan. Jadi, keaslian tabung juga terjamin. Sementara itu, fitur Safety Valve di dalamnya mengurangi tekanan gas di dalam tabung.
Bright Gas tersedia dalam tabung 5,5 kg yang praktis di bawa. Tapi kamu juga bisa memanfaatkan layanan pesan antar Pertamina Call Center 135. Cari tahu update informasi terkini dengan follow Instagram @brightgas.