Fimela.com, Jakarta Indonesia merupakan salah satu negara dengan kekayaan kuliner yang beragam. Setiap daerah dari Sabang sampai Merauke memiliki kuliner khas masing-masing. Menariknya lagi, aneka makanan khas setiap daerah memiliki kemiripan yang signifikan. Misalnya saja gado-gado dan karedok.
Gado-gado dan karedok adalah makanan yang memiliki penampilang sangat mirip. Terdiri dari aneka sayuran rebus yang disiram bumbu saus kacang gurih, kedua makanan hampir tidak bisa dibedakan. Meski begitu, kedua makanan ini adalah makanan yang berbeda. Apa bedanya?
What's On Fimela
powered by
Beda Gado-gado dan Karedok
Gado-gado
Gado-gado sering disebut sebagai salad sayurnya orang Indonesia. Gado-gado adalah kuliner asal Betawi atau Jakarta. Makanan ini terdiri dari sayuran rebus berupa sayur kubis, wortel, kacang panjang, kentang dan kecambah. Ada penggunaan daun selada dan telur rebus dalam sajian ini. Gado-gado disajikan dengan disiram saus kacang yang manis gurih dan pekat. Pada gado-gado terkadang saus kacangnya ditambahkan santan kelapa di dalamnya.
Karedok
Karedok juga disebut sebagai salad sayurnya orang Indonesia. Ini merupakan makanan yang berasal dari Jawa Barat khususnya Bandung. Sayur yang digunakan pada karedok antaranya ada tauge, kol, mentimun, kacang panjang, kemangi dan terong bulat. Jika pada sayur gado-gado sayurnya direbus hingga matang, sayur pada karedok cukup dicuci bersih kemudian diiris kecil-kecil. Karedok disajikan dengan menyiramkan saus kacang dengan tekstur cair dengan rasa pedas khas karena ditambahkan rempah kencur di dalamnya.
Itulah perbedaan gado-gado dan karedok. Dari kedua makanan di atas, mana yang menjadi favoritmu? Kedua makanan di atas adalah makanan yang enak sekaligus menyehatkan dan rendah lemak.
#GrowFearless with FIMELA