Jangan Abaikan, Ini Pertanda Kulit Butuh Eksfoliasi dan Perawatan Kecantikan Ekstra

Fimela Editor diperbarui 24 Des 2019, 13:00 WIB

 

Fimela.com, Jakarta Tahukah kamu, bahwa tubuh manusia diselimuti oleh 25 hingga 30 lapisan sel kulit mati yang duduk di atas epidermis kita. Epidermis dikenal sebagai lapisan pelindung yang berada di bagian paling atas pada kulit. Sel kulit mati yang masih berada di kulit kita dapat menyebabkan masalah seperti rambut rontok, pori-pori yang tersumbat (yang dapat menyebabkan berjerawat), dan mendorong terciptanya kalus. Untuk mengatasinya, kamu perlu memberikan perawatan ekstra dengan cara eksfoliasi untuk membantu kulit membersihkan tumpukan sel kulit mati.

Ada beberapa cara mudah untuk mengetahui bahwa kulitmu membutuhkan eksfoliasi atau pengelupasan kulit. Dilansir dari thelist.com salah satu petunjuk penting untuk mengetahuinya adalah ketika metode perawatan yang biasa kamu lakukan seperti pengaplikasian krim pelembap, dan jenis perawatan lainnya sudah berhenti bekerja maksimal pada kulit. Penumpukan sel kulit dapat membuat segala jenis produk perawatan kulit tak mampu bekerja maksimal. Sayang bukan?

Cobalah untuk memeriksa kondisi kulit dengan langkah-langkah mudah. Pastikan apakah kulit terlihat lebih kusam? Kamu juga bisa menggosok kulit dengan lembut untuk melihat apakah rasanya kering. Metode lain yang bisa dicoba adalah dengan menggosokkan selotip ke atas permukaan kulit dengan lembut selama beberapa detik sebelum kamu melepas stripnya. Jika selotip menunjukkan bercak kulit kering, mungkin sudah saatnya untuk eksfoliasi kulit.

 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Jadwal Eksfoliasi yang Tepat

Ilustrasi kulit tubuh sehat (Photo by William Randles on Unsplash)

Tetapi bahkan jika eksfoliasi kulit berfungsi dengan baik saat pertama kali melakukannya, kamu harus berpikir dua kali sebelum menentukan jadwal eksfoliasi kulit yang teratur, karena pengelupasan kulit yang berlebihan dapat memberikan dampak yang buruk untuk kulit. Ada baiknya untuk memeriksa kulit dengan cermat setiap kali kamu ingin melakukan eksfoliasi kulit.

Jika kulit terlihat merah atau teriritasi hindari dulu perawatan eksfoliasi ini. Bagaimanapun, epidermis tetap bertindak sebagai lapisan pelindung.

 

Penulis: Iffah Nurahmah

#GrowFearless with FIMELA