3 Cara Menggunakan Makeup Praktis untuk Perempuan Super Sibuk

Anisha Saktian Putri diperbarui 13 Des 2019, 19:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Perempuan modern kini memiliki segudang aktivitas, mulai dari merawat keluarga, bekerja, hingga hangout bersama teman-teman. Inilah mengapa perempuan membutuhkan makeup yang super cepat.

Dilansir dari womendailymagazine, berikut tiga trik makeup yang mudah dan cepat untuk perempuan super sibuk.

1. Bulu mata magnetik

Salah satu perbedaan terbesar yang bisa kita buat untuk penampilan adalah bulu mata. Untuk itu, bulu mata magnetik bisa menjadi pilihan agar tidak perlu lagi repot menggunakan maskara atau menempel bulu mata palsu yang sulit digunakan.

Pastikan membeli set bulu mata magnetik berkualitas . Jika sahabat Fimela menginginkan tampilan mata seperti menggunakan maskara, kalian bisa menggunakan bulu mata magnetik biasa. Menariknya kalian dapat memilih kit bulu mata untuk setiap tampilan yang dinginkan pada hari tertentu dan sepanjang hari atau malam hari.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

2. Sunscreen

Sunblock dan Sunscreen, Apa Bedanya? (Zerbor/Shutterstock)

Yang terpenting ialah menggunakan sunscreen untuk perlindungan wajah. Sebab, sunscreen dapat berfungsi ganda atau tiga kali lipat sebagai alas bedak serta pelembap dan dapat melindungi wajah dari bahaya sinar matahari.

Kini, hampir semua produk wajah mengandung SPF, pastikan untuk menggunakan SPF yang tepat untuk usia dan jenis kulitmu.

3. Lipstik

Bibir membutuhkan hidrasi agar tidak kering, sebaiknya kalian bisa menambahkan SPF di bibirmu. Jadi pastikan bibirmu tidak kering, dan gunakan lip stain waterproof.

#Growfearless with Fimela