Fimela.com, Jakarta Film Mulan jadi salah satu tontonan yang dinanti di tahun 2020. Tayang pada bulan Maret, Disney kembali unggah trailer film Mulan, di mana terdapat potongan scene versi animasi yang akan muncul dalam versi live-action.
Scene pertama adalah adegan ikonik saat Mulan menggunakan lipstik. Kemudian yang kedua adalahscene di mana mulan melihat bayangan dirinya dari pedang milik ayahnya.
What's On Fimela
powered by
Scene lain yang sama dari versi animasinya adalah hair pin bunga anggrek milik Mulan, serta adegan Mulan memegang pedang saat dirinya berada di atas atap saat akan melawan musuh.
Bagi penggemar film Mulan, tentu tak akan asing menyaksikan potongan scene tersebut, dan bisa jadi membawa kenangan tersendiri bagi penonton saat menyaksikan ulang adegan tersebut.
Film Mulan
Bicara tentang film Mulan, live-action dari animasi Disney ini awalnya akan digarap pada tahun 2010, namun hal tersebut tak kunjung terlaksana. Sampai akhirnya pada tahun 2015 sutradara Niki Caro ditunjuk dan melakukan pencarian pemeran utama selama hampir satu tahun.
Perjalanan panjang pun harus ditempuh untuk menemukan sosok pemeran utama yang cocok, dan nama Liu Yifey terpilih setelah menyeleksi hampir 1.000 orang. Selain pencarian panjang pemeran utama.
Kini perjalanan dan penantian panjang itu pun akan segera usai, karena rencananya film Mulan akan mulai tayang pada 27 Maret 2020.