Melihat Sifat dan Karakter Betrand Peto dari Zodiak Aries

Anto Karibo diperbarui 09 Des 2019, 21:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Memiliki tanggal lahir 8 April 2006, Betrand Peto, anak angkat Ruben Onsu dan Sarwendah mewarisi zodiak aries. Sebagaimana diketahui, zodiak ini menjadi milik mereka yang lahir pada 21 Maret sampai 20 April.

Betrand sendiri merupakan seorang penyanyi remaja yang sangat berbakat. Terbukti dirinya berhasil menjadi trending YouTube di beberapa negara Asia untuk single anyarnya berjudul Deritaku.

Lalu bagaimana sosok Betrand Peto, perihal sifat dan karakternya dinilai dari zodiak aries? Mari kita lihat.

2 dari 5 halaman

Pemberani

6 Potret Kedekatan Sarwendah dengan Betrand Peto, Layaknya Anak Kandung (sumber: Instagram.com/sarwendah29)

Pemilik zodiak Aries pada umumnya punya sifat yang berani, memiliki daya juang, suka tantangan, percaya diri, punya inisiatif, dan mengutamakan tindakan.

Pun begitu, biasanya mereka memiliki sifat yang kurang baik, seperti agak sombong, agresif, agak kasar, kurang terencana, terburu-buru sehingga hasil kerja tidak sempurna.

3 dari 5 halaman

Sosok Kreatif

Ruben Onsu bersama anak angkatnya, Betrand Peto (Foto: Instagram/@betrandpeto)

Biasanya, seorang aries merupakan pemimpin bagi zodiak yang lain. Bukan tanpa sebab, karena mereka adalah seorang yang agresif dan penuh kreativitas.

Sebuah permulaan baru adalah kata yang tepat bagi seorang aries. Dengan segala kreativitasnya, mereka pun tak sungkan ketika menghadapi atau bahkan membuat sebuah perubahan.

4 dari 5 halaman

Pantang Menyerah

Ruben Onsu dan Betrand Peto (Sumber: Instagram/ruben_onsu)

Memiliki energi yang berlebih, pemilik zodiak aries adalah mereka yang senang sekali bekerja keras dan pantang menyerah dalam hal apapun. Mereka juga biasanya bertindak dengan sangat cepat.

Kebanyakan dari aries juga senang berbicara apa adanya, terus terang dan tanpa basa-basi. Selain itu mereka juga selalu pandai beradaptasi dan cepat belajar dalam segala sesuatunya.

5 dari 5 halaman

Saksikan Video Menarik Berikut