Gabung Selama 50 Tahun, Dolly Parton Rayakan Kebersamaannya dengan Grand Ole Opry

Lanny Kusuma diperbarui 27 Nov 2019, 20:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Grand Ole Opry merupakan sebuah gedung konser yang digunakan untuk konser musik country mingguan yang terletak di Nashville, Tannessee. Musisi musik country terkenal di Amerika pun banyak yang bergabung di Grand Ole Opry, salah satunya Dolly Parton.

Melansir laman WCYB (27/11/19), Dolly Parton, penyanyi lagu country itu baru saja merayakan 50 tahun kebersamaannya dengan Grand Ole Opry pada Selasa malam (26/11), lewat acara bertajuk “Dolly Parton: 50 Years at the Opry”, yang merupakan salah satu program yang dibuat oleh NBC yang ditayangkan pada Selasa (26/11) pada pukul 21:00 hingga 23:00 waktu setempat.

What's On Fimela
Dolly Parton (Dok.Instagram/@dollyparton/https://www.instagram.com/p/Bz3VZNulY5I/Komarudin)

Akan ditayangkan di TV nasional Amerika, Parton yang dikenal sebagai ratu dari Tennessee bagian timur iyu akan menggelar acaranya di sebuah tempat yang spesial di hati Appalachians, kawasan budaya Amerika Serikat Timur.

“Ketika kamu mendapatkan sebuah status, di mana kamu dapat langsung mengenali sebuah nama, Parton melakukannya dengan sangat baik,” ucap Tim White seorang musisi yang juga merupakan seorang host dari sebuah program bernama ‘Song of the Mountains.’ Ia melakukannya dengan sangat baik. Kamu tahu… Dolly!” katanya memuji Dolly Parton.

2 dari 3 halaman

Sosok Dolly Patron, Sang Ratu Musik Country

Dolly Parton merupakan seseorang yang dikenalbaik, dalam bidang musik maupun dalam kehidupan sehari-harinya. Tidak ada satu pun orang yang dapat menyinari sebuah ruangan seperti yang Dolly lakukan.

“Bukan hanya hebat dalam dunia hiburan dan telah menandai dirinya sendiri dan memiliki sebuah kehidupan yang hebat dari musik, namun ia juga merupakan individu yang baik,” ucap White.

 
Dolly Parton (Bintang/EPA)

Dolly diketahui tengah memfokuskan dirinya dalam bisnis pariwisata, dengan mendirikan sebuah resort miliknya yang bernama Dollywood. Selain mempergerakkan bisnis turismenya, Dolly juga memiliki keinginan membantu anak-anak agar bisa membaca dan menulis.

Tak sampai di situ, Dolly juga telah mendonasikan jutaan dolar untuk mendukung orang-orang yang terkena dampak bencana alam yang terjadi di Gatlinburg dan Pigeon Forge tiga tahun yang lalu.

“Hanya karena ia adalah Dolly. Tidak ada yang dapat mendeskripsikannya namun hal tersebut,” tutur Leah Rose selaku direktur eksekutif dari Birthplace of Country Music Museum. “Ia merupakan seorang ratu,” tambah Leah.

 

Penulis: Anindyta Aprilia

Editor: Lanny Kusumastuti

 
3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tag Terkait