Fimela.com, Jakarta Nagita Slavina akhirnya bisa melampiaskan kekesalannya kepada sang suami, Raffi Ahmad. Ia kini yang mengunggah satu foto di mana Raffi Ahmad tengah terlelap di dalam tidurnya, pada satu kesempatan.
"Akhirnya kena juga," tulisnya dalam akun Instagram milik bersama, raffinagita1717 baru-baru ini.
Dalam foto tersebut terlihat Raffi Ahmad yang tengah tidur dalam posisi duduk. Kepalanya yang disenderkan membuat mulut pemeran Rumah Tanpa Jendela itu terbuka atau menganga.
What's On Fimela
powered by
Diidukung
Tentu saja dalam hal ini bukan sebuah dendam kesumat yang bisa membuat korbannya kena mudharat. Hanya saja dendam Nagita ini merupakan aksi balas atas suaminya yang sudah berkali menjepretnya saat tidur.
Terhitung sudah lebih dari dua kali Raffi Ahmad mengabadikan pose Nagita yang sedang lelap tertidur dengan mulut terbuka lalu diunggahnya di akun Instagram mereka.
Aksi Nagita ini pun mendapatkan balasan dari teman-teman artis seperti Maia Estianty, Sahrul Gunawan, Iis Dahlia, CHika Jessica, dan lainnya. Mereka tampak mendukung apa yang dilakukan Nagita dan ikut tertawa dengan aksi suami istri tersebut.
Tanda Cinta
Berbeda dengan unggahan foto di atas, di fitur Instagram Stories, wajah Raffi Ahmad yang sedang pulas tertidur di-zoom in dan zoom out. Pun demikian banyak tanda cinta warna merah muda untuk host terkenal ini.
Bagaimanapun Nagita Slavina tak bisa menyembunyikan perasaan cintanya meski sering menjadi korban aksi iseng dari Raffi Ahmad.