Fimela.com, Jakarta Film Love For Sale 2 memiliki cerita yang lebih kompleks dibandingkan film sebelumnya. Di film kali ini, sosok Arini (Della Dartyan) dihadapkan pada sebuah keluarga dimana setiap anggotanya memiliki berbagai permasalahan masing-masing.
Perkembangan Love For Sale 2 dibandingkan film sebelumnya pun tak hanya terbatas pada latar belakang masalah, namun juga kekayaan cerita. Tak hanya tentang kisah percintaan yang melibatkan sebuah keluarga, film gubahan Andibachtiar Yusuf itu juga memasukkan unsur-unsur religi didalamnya, yang mengingatkan kita untuk selalu mengutamakan keluarga.
"Sebaik-baiknya kalian adalah yang paling baik terhadap keluarganya, dan aku adalah yang paling baik terhadap keluargaku," bunyi sebuah hadist riwayat dari Tirmidzi tentang keluarga yang terdapat di awal scene LFS 2.
What's On Fimela
powered by
Sosok Rosmaida
Tak sampai disitu, unsur religi lain yang juga masuk dalam film Love For Sale 2 tampak kental di sosok ibu Rosmaida (Ratna Riantiarno). Bu Ros, sapaan akrabnya dalam beberapa adegan terlihat kerap mengikuti pengajian di sekitar rumahnya.
Dalam hal lain, Bu Ros juga terlihat berdoa dan berserah diri kepada Tuhan untuk setiap permasalahan yang dihadapi oleh anak-anaknya.
Gambarkan Kehidupan Sehari-Hari
Sejak awal diproduksi, film garapan Visinema Pictures itu memang sudah digadang-gadang akan memiliki kedekatan terhadap realitas kehidupan sehari-hari. Ceritanya sendiri mengangkat kehidupan keluarga yang berasal dari Minang yang sudah berbaur dengan masyarakat di kota Jakarta.
Disamping itu, karakter-karakter yang ada di Love For Sale 2 juga sangat mewakili masyarakat pada umumnya yang tengah mencari kebahagiaan, dan ingin membahagiakan keluarganya. Saat ini, film yang diperankan oleh Della Dartyan, Adipati Dolken, Bastian Steel, Aryo Wahab, dan beberapa nama lainnya sedang tayang di bioskop-bioskop tanah air.
Daftar untuk mengikuti berbagai kelas inspiratif di FIMELA FEST 2019 di sini.