Fimela.com, Jakarta 70 tokoh inspirator yang akan berbagi kisah inspiratif dalam mengejar aspirasi dan cita-cita dalam acara #TAYTB Fest atau singkatan dari Tidak Ada Yang Tidak Bisa Festival. Beberapa diantaranya seperti Hotman Paris, Lizzie Parra, Rio Dewanto dan masih banyak figur-figur yang lainnya.
Sekadar diketahui, acara ini merupakan program aspirasi semangat yang dibuat oleh OCBC NISP yang ditunjukan untuk para millenials yang ingin mendapat inspirasi tentang bagaimana mengatur keuangan dengan cara yang menarik sehingga mereka tidak melihat masalah keuangan sebagai sesuatu yang membosankan.
Pada kesempatan ini, Rio Dewanto yang menjadi salah satu pengisi acara mengatakan bahwa dirinya sudah melek dengan investasi. Ia lebih memilih investasi aset dan deposito sebagai bentuk perencanaan masa depan diri dan keluarga.
What's On Fimela
powered by
Tiket dan Berlangsungnya Acara
Acara #TAYTB Fest sendiri berlangsung selama 4 (empat) hari mulai tanggal 31 Oktober 2019 sampai 3 November 2019 di The Tribrata Darmawangsa, Jakarta Selatan.
Sementara untuk tiket akan dibagi menjadi beberapa kelas yaitu:1. Tiket One Day Festival Rp 108.000.2. Tiket One Day Conference Rp 188.000.3. Tiket One Day Music Rp 188.000.4. Tiket Two Days Conference Rp 288.000.5. Tiket Four Days Conference and Music Rp 488.000.6. Tiket Add On Netrworking Studio Rp 200.000.
Dalam #TAYTB Fest pengunjung dapat menikmati beberapa rangkaian acara mulai dari beberapa kelas inspirasi, music performance, sampai dengan nonton seru dengan pengunjung lainnya di Rooftop Cinema.
Instalasi Instagramable
Dalam acara ini juga akan ada 9 instalasi Instagrammable berkonsep unik agar pengunjung dapat eksis sekaligus mendapat wawasan yang bermanfaat.
“Generasi muda harus menanamkan bahwa yang impossible itu hanyalah mindset. OCBC NISP ingin membantu para generasi muda untuk terus produktif dan semangat dalam meraih cita-cita dalam hal mengatur hal keuangan mereka," ujar Amir Wijaya selaku Brand Manager OCBC NISP.
"Dengan adanya program #TAYTB Fest diharapkan menjadi tempat yang dapat merubah keraguan menjadi keyakinan serta semangat untuk terus menjadi generasi muda yang produktif dengan dibantu para tokoh inspirator yang ada,” lanjutnya.
Solusi Keuangan Milenial
OCBC NISP berharap acara #TAYTB Fest dapat menjadi salah satu solusi dalam menjawab permasalahan keuangan yang dihadapi para “Millenials” saat ini dan menjadi pendorong semangat produktifitas para generasi muda.
Acara ini juga diyakini dapat memberikan pengalaman baru bagi para pengunjung untuk memperoleh informasi dan edukasi seputar hal keuangan dengan metode yang lebih seru dan non-konvensional dibanding acara-acara serupa lainnya.
Acara #TAYTB FEST disponsori oleh Great Eastern, Jitu, Aberdeen Standard, Ashmore, Batavia Prosperindo, Schroders, Prudential, Manulife, OCBC Sekuritas, Sompo, BNP Paribas, Greenwoods, Ciputra, Skyhouse, Summarecon Serpong, Summarecon Bandung, Instax, Printerous.