Fimela.com, Jakarta Ingin menikmati kue semar mendem? Coba bikin sendiri di rumah. Berikut resep yang bisa dicoba.
Bahan Ketan
- 1 liter beras ketan
- 130 ml santan kelapa
- 300 ml air
- 3 batang serai, digeprek
- 4 lembar daun salam segar
- 1/4 sdt garam atau sesuai selera
Bahan Isian
- 500 gram daging ayam tanpa tulang
- 1/4 sdt lada
- 4 siung bawang putih
- garam dan kaldu secukupnya
Bahan Kulit
- 4 butir telur ayam
- 50 gram tepung terigu
- 75 ml air
- garam secukupnya
Cara Membuat
1. Beras ketan direndam semalaman, lalu kukus selama 30 menit.
2. Rebus santan dan air. Tambahkan serai dan daun salam. Tambahkan garam. Masak sambil terus diaduk hingga mendidih.
3. Ketan yang sudah dikukus disiram dengan air rebusan santan. Kemudian, kukus kembali sampai matang.
4. Untuk membuat isian, rebus ayam sampai empuk kemudian disuwir. Tumis dengan lada dan bawang putih. Haluskan dengan memberi sedikti air, garam, dan kaldu bubuk secukupnya. Masak sampai air menyusut.
5. Untuk membuat kulit, campur semua bahan kulit, lalu aduk rata sampai tidak bergerindil. Panaskan teflon, beri sedikit minyak, buat dadar telur.
6. Bentuk ketan bulat memanjang, beri isian ayam, lalu gulung dengan telur dadar. Semar mendem siap dinikmati.
Selamat mencoba!
***
Sudah siap untuk hadir di acara FIMELA FEST 2019? Pilih kelas inspiratifnya di sini.
#GrowFearless with FIMELA