Treatment Favorit Wajah, Tubuh, Hingga Organ Intim di Klinik Kecantikan Terbaru

Novi Nadya diperbarui 15 Okt 2019, 12:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Klinik kecantikan yang merebak di kota besar seperti Jakarta berlomba-lomba menawarkan berbagai treatment dengan spesialisasinya masing-masing. Di era serba-canggih ini, berbagai treatment menggabungkan skill mumpuni para dermatologis dan teknologi alat yang membantu mempermudah prosesnya.

Seperti klinik kecantikan paling gress Dermalounge Medical Spa yang berlokasi di Rumah Dhaksa, kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan. Sang pemilik, dr. Nancy Weber pun memperkenalkan berbagai treatment yang sudah menjadi favorit para pelanggannya. 

Seperti treatment kecantikan yang sejak tahun lalu digemari karena bisa menyingkirkan lemak sulit dihilangkan meski dengan olahraga, Coolsculpting. Coolsculpting menjadi satu-satunya Fat Freezing atau cryolyposis yang mendapatkan sertifikasi FDA.

"Sel lemak di bawah kulit dibekukan pada suhu -18C sehingga rusak dan hilang permanen tanpa mengganggu jaringan tubuh sekitarnya," ujar dr. Nancy saat opening Dermalounge Medical Spa, Minggu (13/10).

Dengan menggunakan dua mesin Cryolipolysis (CoolsculptingTM) yang digunakan bersamaan pada dua area berbeda otomatis dapat menghemat waktu terapi. Treatment favorit lainnya adalah mengencangkan kulit kendur akibat penuaan lewat Ultherapy. 

Penggunaan MIFU (Micro Focus Ultrasound) Ultherapy® dinilai paling efektif untuk pengencangan kulit dibanding teknologi lainnya. Sebab hanya gelombang Ultrasound yang mampu mencapai pabrik kolagen di bagian dalam kulit, sehingga dapat merangsang pertumbuhan kolagen tanpa merusak kulit.

 

What's On Fimela
Pembukaan Dermalounge Medical Spa
2 dari 3 halaman

Emsella Orgasm Throne

Dermalounge Medical Spa Emsella Orgasm Throne

Teknologi lain yang jadi andalan adalah Melasma Treatment menggunakan Pico Smart Laser. Pico Smart Laser adalah laser yang menggunakan teknologi wavelength, high peak power, dan shortest pulses.

Pico Smart Laser dapat mengatasi segala macam masalah kulit. Mulai dari flek hitam, hingga tanda-tanda penuaan seperti kerutan halus pada wajah. Ada juga Anti Wrinkles Injection yang membantu mengurangi kontraksi otot ekspresi, sehingga wajah tidak mudah berkerut, awet muda, dan segar.

Anti-Wrinkle Injection dapat juga digunakan untuk memberikan efek tirus pada otot-otot seperti otot rahang, otot tungkai kaki, cuping hidung, dan lain-lain. Treatment lain yang juga digemari adalah Chemical Peeling, Platelet-Rich Plasma (PRP), sampai Acne Treatment.

Selain wajah dan tubuh, Dermalounge Medical Spa juga menawarkan teknologi pengencangan organ intim lewat Emsella Orgasm Throne. Sebuah kursi canggih yang akan mengencangkan kembali otot vagina. "Treatment favorit aku ya Emsella Orgasm Throne. I love it," ujar Farah Queen.

Sambil duduk santai di Emsella Orgasm Throne, kita bisa menikmati sajian escargot atau gelato dari kafe dan bistro yang terletak di lantai 1, yaitu Massto. Selain itu, di lantai yang sama terdapat butik yang menjual tas high-end brand seperti Hermes, Chanel, dan Louis Vuitton bernama Glamour.

Dermalounge Medical Spa
3 dari 3 halaman