Semakin Cantik dengan Diskon Spesial di Tanggal Cantik

Zaki Baldan diperbarui 10 Okt 2019, 17:33 WIB

Fimela.com, Jakarta Upgrade penampilan itu penting. Sebagai hadiah untuk diri sendiri, kamu bisa lakukan hal sederhana untuk mempercantik penampilan dan meningkatkan rasa percaya diri. Mendukung usahamu mempercantik diri, Traveloka Xperience menghadirkan promo spesial dalam rangka Harbelnas 10.10.

© Traveloka

Mulai tanggal 7 – 13 Oktober 2019, kamu bisa menikmati diskon hingga 60% untuk beragam produk Traveloka, termasuk Beauty & Spa. Hal-hal sederhana seperti melakukan eyelash extension, pijat relaksasi dan spa, hingga mewarnai rambut, bisa dicoba sesekali. Tertarik memanfaakan promo ini? Simak tips perawatan diri berikut ini:

Bawa foto warna rambut yang diinginkan

(c) shutterstock

Meski di salon kamu akan diminta memilih warna rambut yang diinginkan, sebaiknya kamu juga membawa foto warna rambut impian. Hal ini untuk menyamakan persepsi tentang warna rambut yang akan diaplikasikan.

Setelah proses pewarnaan rambut selesai, kamu biasanya diminta untuk tidak mencuci rambut selama beberapa waktu untuk memastikan warna rambut barumu lebih tampak. Agar warna rambut awet, kamu perlu mengganti produk perawatan rambut seperti sampo dan conditioner khusus rambut berwarna. Selain agar warna tetap terjaga, sampo dan conditioner ini juga memiliki kandungan khusus untuk nutrisi rambut kamu.

Hanya lakukan eyelash extension di tangan tenaga ahli

©shutterstock

Prosedur eyelash extension kini banyak digemari karena dinilai praktis dan memudahkan setiap wanita mencapai penampilan terbaiknya dalam waktu singkat. Layanan menambah panjang bulu mata ini tersedia di berbagai salon kecantikan. Karena prosedur ini dilakukan di area mata, kamu perlu melakukannya di salon tepercaya dengan tenaga ahli.

Melakukan prosedur eyelash extension butuh kehati-hatian karena dilakukan di area sensitif. Selain harus dilakukan oleh tenaga ahli, kamu juga harus memastikan bahwa bahan yang digunakan seperti lem aman untuk mata. Jangan ragu untuk melakukan konsultasi pada pihak salon demi keamanan selama dan setelah prosedur eyelash extension.

Hindari makan berat sebelum melakukan pijat dan spa

©shutterstock

Bagi kamu yang baru pertama kali mencoba pijat relaksasi dan spa, hindari makan berat satu jam sebelumnya. Kondisi perut penuh akan menghambat proses detoksifikasi selama pijat dan spa berlangsung. Rasa tidak nyaman bisa timbul dan membuatmu kurang bisa menikmati pijat dan spa dengan maksimal.

Datang satu jam lebih awal untuk mempersiapkan diri sebelum pijat dan spa. Manfaatkan fasilitas yang ada mulai dari ruang sauna hingga berendam di kolam untuk relaksasi sebelum memulai prosedur pijat dan spa. Jangan lupa singkirkan gadget selama proses pijat dan spa berlangsung untuk lebih fokus dan rileks tanpa banyak gangguan.

Bersihkan kuku tapi jangan memotongnya sebelum manicure

©shutterstock

Mungkin kamu berniat memudahkan pekerjaan staf di salon dengan berinisiatif memotong sendiri kukumu di rumah sebelum manicure. Namun sebenarnya hal ini malah akan menyusahkan mereka yang akan melakukan manicure pada kukumu. Cukup bersihkan kotoran di balik kuku, jangan memotongnya karena itu tugas mereka untuk merapikan kukumu.

Selain itu, sebaiknya kamu mempersiapkan diri untuk sedikit modifikasi pada model dan warna kuku yang kamu inginkan. Semua gambar nail art yang kamu lihat di katalog bisa jadi butuh sedikit penyesuaian dengan bentuk dan ukuran kuku setiap orang, termasuk milikmu. Jadi wajar saja jika staf di salon tidak mewarnai dan menghias kukumu persis seperti di katalog.

Tertarik melakukan make over di akhir pekan ini? Pastikan kamu memasukkan kode kupon JADIHAPPY10 saat bertransaksi produk Beauty & Spa untuk mendapatkan diskon dari Traveloka Xperience. Selamat memanjakan diri di tanggal cantik!

DAPATKAN PROMONYA DI SINI

 

Tag Terkait