Dikabarkan Tengah Dekat, Cody Simpson Tulis Puisi untuk Miley Cyrus

Rizky Mulyani diperbarui 10 Okt 2019, 08:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Miley Cyrus sepertinya memang ditakdirkan untuk tidak sendiri. Setelah putus dari Kaitlynn Carter, kabar terbaru menyebut Cody Simpson yang tengah dekat dengan Miley. Seperti yang dilaporkan TMZ (4/10/19), Cody dan Miley tertangkap pada sebuah rekaman sedang berciuman di salah satu restoran di Los Angeles.

Melansir laman Instyle (7/20/19),  seorang penyanyi asal Australia itu juga baru saja menuliskan sebuah puisi yang diunggahnya di Instagram. Belum dapat dipastikan apakah foto yang diunggahnya tersebut merupakan Miley, namun nampaknya makna puisi tersebut ditunjukkan untuk Miley.

 

Puisi Cody Simpson untuk Miley Cyrus (Instagram/princeneptunepoet)

Cody Simpson, sang pemilik akun puisi bernama @princeneptunepoet itu menuliskan sebuah puisinya yang mana di dalam puisinya tersebut menyebutkan nama Elvis yang melambangkan bahwa puisi tersebut memang untuk Miley. Pasalnya, pada hari Minggu 6 September itu, Cody dan Miley terlihat sedang menghabiskan waktu bersama.

Cody merekam sebuah video mereka yang sedang asik mendengarkan sebuah lagu karya Elvis, “ku-U-I-Po”  yang diunggahnya di Instagram Story miliknya. Keduanya terlihat sedang menikmati lagu yang sedang diputarkan tersebut. Suasana terlihat sangat menyenangkan, Cody terlihat meendambakan momen tersebut dengan Miley yang tengah bersandar di pundak Cody sambil tersenyum ke arah kamera.

2 dari 3 halaman

Hubungan Cody Simpson dan Miley Cyrus

Miley Cyrus (Instagram/mileycyrus)

Memang, belum dapat dipastikan akan menjadi hubungan yang serius. Pasalnya, Miley baru saja berpisah dengan Kaitlynn Carter dan memilih sendiri untuk sementara waktu.

Melansir laman Hollywood Life (8/10/19), seorang sumber melaporkan, Miley mengatakan bahwa dirinya hanya bersenang-senang dengan Cody.

“Dia memandang Cody sebagai teman yang sangat baik dan Cody aman untuk dirinya. Mereka memiliki banyak kesamaan. Cody juga sedang berhubungan dengan orang lain. Mereka tidak memiliki hubungan yang lebih dari itu ataupun yang mereka sempat miliki,” ucap seorang sumber Hollywood Life.

“Dan meskipun Cody memberikan sebuah komentar yang menggoda di media sosial, Cody hanya menjadi dirinya yang memiliki sifat suka menggoda dan jahil. Ini merupakan apa yang sebenarnya terjadi di antara mereka dan mereka tidak melihat adanya kesalahan dengan hubungan mereka,” pungkas sumber.

Penulis: Anindyta Aprilia

 
3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tag Terkait