Resep Roti Tawar Gulung Kayu Manis Isi Cokelat

Endah Wijayanti diperbarui 23 Sep 2021, 14:02 WIB

Fimela.com, Jakarta Mau menyiapkan bekal yang mudah dibuat dan disukai anak-anak? Coba bikin roti tawar gulung kayu manis yang satu ini. Tidak susah kok membuatnya.

 

Baca juga:

 

 

Bahan-Bahan

  • 10 lembar roti tawar, dipipihkan/digilas
  • 1 butir telur ayam
  • 3 sdm susu cair
  • 7 sdm gula pasir
  • 5 sdm bubuk kayu manis
  • selai cokelat secukupnya

Cara Membuat

1. Oleskan selai cokelat pada roti tawar, gulung.

2. Telur dan susu dikocok lepas.

3. Celupkan roti gulung ke kocokan telur dan susu. Gulingkan ke campuran gula dan bubuk kayu manis. Lakukan sampai roti habis.

4. Panggang roti selama sekitar 10 menit. Roti gulung siap dinikmati.

Selamat mencoba!

 

Baca juga:

 

#GrowFearless with FIMELA

 

Baca juga: