Fimela.com, Jakarta Mau makan apa? Hari minggu adalah waktu yang tepat untuk berkumpul bersama keluarga. Yuk, simak rekomendasinya menu hari ini di bawah ini.
Menu Sarapan: Bakwan Bayam Wortel
Bahan:
- 1 buah wortel ukuran sedang, serut
- 1 genggam bayam, rebus dan tiriskan, cincang
- 1 butir telur
- 4 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung beras
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- minyak secukupnya
Cara Membuat:
- Campur semua bahan kecuali minyak. Aduk rata hingga rata menjadi adonan kental.
- Siapkan teflon, beri sedikit minyak, tuang tiap satu sendok makan, pipihkan.
- Tuang lagi satu sendok makan di sampingnya hingga teflon penuh. Goreng hingga matang, balik. Angkat. Tambahkan sedikit minyak lagi jika menggoreng bakwan selanjutnya.
- Cara ini bisa mengurangi penyerapan minyak pada bakwan.
What's On Fimela
powered by
2 dari 3 halaman
Menu Makan Siang: Sup Bakso Brokoli
Ilustrasi sup brokoli./Copyright shutterstock.com
Menu makan siang yang cocok adalah makanan yang berkuah. Sup bakso brokoli ini bisa menjadi inspirasimu.
Bahan:
- 15 butir bakso ayam
- 1 butir tomat
- 2 butir bawang merah, diiris
- 1 siung bawang putih
- 1/2 sdt merica
- 2 sdm saus tiram
- 1 buah wortel, diiris
- brokoli dan kembang kol secukupnya
- garam dan kaldu secukupnya
Cara Membuat:
- Potong brokoli per kuntum, cuci bersih.
- Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum. Tambahkan air, saus tiram, wortel, dan bakso. Masak hingga mendidih.
- Tambahkan garam dan kaldu secukupnya. Koreksi rasa.
- Masukkan brokoli, kembang kol, dan irisan tomat. Masak sekitar 5 menit. Sajikan.
3 dari 3 halaman
Menu Makan Malam: Mie Goreng Sayur
Ilustrasi mi goreng mamak./Copyright shutterstock.com/g/KonstantinKopachinsky
Makan maalam dengan menu praktis ini bisa dicoba.
Bahan:
- 1 bungkus mie instan goreng
- 50 gram sayur kubis. iris sesuai selera
- 4 buah buncis, iris serong tipis
- 1 buah wortel, iris tipis
- 1 batang daun seledri
- 1 batang daun bawang
- 3 sdm minyak goreng
Bumbu:
- 2 siung bawang putih, iris halus
- 3 siung bawang merah, iris halus
- 5 buah cabai rawit, iris serong
- Garam, secukupnya
- Gula, secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus mie hingga setengah matang kemudian tiriskan dan sisihkan sebentar.
- Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai hingga harum.
- Masukkan sayur wortel ke dalam tumisan bumbu, aduk rata, masak hingga setengah matang.
- Masukkan buncis, tambahkan garam dan gula secukupnya, aduk rata.
- Masukkan sayur kubis, daun seledri dan daun bawang, aduk rata masak hingga semua bahan matang.
- Masukkan mie kemudian aduk rata.Terakhir masukkan bumbu mi, aduk rata kemudian koreksi rasa.
- Angkat mie goreng sayur yang telah matang dan sajikan selagi masih hangat.
Selamat memasak dan semoga rekomendasi menu hari ini suka.
#GrowFearLess with FIMELA