Fimela.com, Jakarta Setiap anak kerap kali rewel saat orangtua tengah melakukan kegiatan. Sehingga untuk menenangkan, biasanya orangtua memberikan gadget kepada buah hatinya. Hal itu pun dilakukan Natasha Rizki.
Meski berhasil mendiamkan anak yang rewel, namun Natasha Rizki yakin bahwa cara itu bukanlah sesuatu yang benar. Pasalnya buah hati akan sering kali meminta bermain gadget di kemudian hari.
"Sebenernya karena kebiasaan aja sih kita ngatasin kerewelan kan biasa ya ibu-ibu kalau kita lagi nongkrong ama temen main ngasih aja (gadget). Sebenernya di satu sisi si anak juga seneng, tapi kan ya itu gak boleh. Banyak sih pengetahuan yang diambil dari situ tapi di satu sisi dia jadi nggak respect sama orang jadi gak ngehargain orang, dipanggil sama orang diem aja. Itu gadget jeleknya kayak gitu," kata Natasha Rizki beberapa waktu lalu.
What's On Fimela
powered by
Hanya Sabtu Minggu
Melihat anak jadi kerap kali meminta bermain gadget, istri presenter dan aktor Desta itu pun akhirnya membatasi anaknya. Sehingga, ia pun hanya memberikan waktu buah hati gawai saat hari libur saja.
"Alhamdulillah sekarang jadinya cuma Sabtu Minggu doang. Prosesnya nggak mudah, ngamuk-ngamuk anaknya sekitar satu bulan ada kali marah-marah mulu 'ah ibu' gitu gitu tapi kan itu semua harus ada kebiasaan," papar Natasha Rizki.
Sampai akhirnya, anak-anak pun sudah mulai terbentuk kebiasaannya. "Orang kan jadi A jadi B jadi C karena kebiasaan. Akhirnya dibentuk kebiasaan itu minimal 3 bulan dan akhirnya terbentuk," tutur Natasha Rizki.
Desta Merasa Sedih
Melihat sang anak kerap kali menangis karena Natasha Rizky tak mau memberikan gadget, hati Desta pun menjadi sedih. Namun Natasha menjelaskan caranya itu sangat baik untuk sang anak ke depan.
"Dia (Desta) sedih, sebenernya dia kepengen cuma dia juga kepengen anaknya juga 'jangan gitu banget lah bu', karena udah kebiasa sama aku yang begini, jadi akhirnya dia menyadari setelah melihat hasilnya," tegas Natasha Rizki.