Fimela.com, Jakarta Masak ayam krispi ala-ala bisa dicoba sendiri di rumah namun tetap dengan kualitas super yang tidak mengecewakan, yang dibutuhkan hanya bahan-bahan yang tepat, seperti resep berikut ini.
Bahan:
- 8 potong sayap ayam
- 1 buah jeruk nipis
Bumbu rendam:
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 butir telur
- 2 sdt garam
Bahan tepung:
- 100 gr tepung bumbu
- 100 gr tepung terigu
- 3 sdm tepung maizena
- 1 sdt garam
- 1 sdt bubuk bawang putih
2 dari 2 halaman
Cara membuat:
Ilustrasi/copyright shutterstock.com
- Lumuri ayam dengan jeruk nipis dan biarkan 15 menit. Bilas bersih. Rendam di dalam bumbu kurang lebih 30 menit.
- Gulung sayap ayam ke dalam bahan tepung hingga merata sambil dicubit-cubit agar tepung menempel dan membentuk kulit krispi yang renyah. Lakukan hingga habis.
- Panaskan minyak cukup banyak, goreng sayap ayam hingga tenggelam.
- Goreng dengan api sedang, tunggu hingga mengapung baru sesekali dibalik, angkat tiriskan ketika sudah matang kecokelatan.
Sayap ayam siap sajikan hangat dengan saus sambal dan nasi. Mirip sekali seperti yang dijual di luar.
#GrowFearless with FIMELA