Fimela.com, Jakarta B.I mungkin hanya satu dari total tujuh member iKON. Namun jika melihat perannya di grup bentukan YG Entertainment, Kim Hanbin bisa disebut sebagai tulang punggung.
Bagaimana tidak, B.I merupakan member yang punya pengaruh besar dengan kemampuan yang dimiliki. Selain menjadi leader, ia juga punya visi besar yang mengantarkan iKON menuju sukses.
What's On Fimela
powered by
Bahkan ia juga merupakan songwriter utama yang dipercaya Yang Hyun Suk. Love Scenario yang telah mendapat sejumlah penghargaan merupakan karyanya yang paling sukses.
Namun kini B.I telah hengkang dari iKON yang telah ia besarkan. Dengan status terbarunya kini yang menjadi tersangka, fans kembali merasa terpukul atas kondisi yang tak diduga-duga ini.
Calon Bakat Besar
B.I tergabung sebagai trainee di YG Entertainment pada 2011. Dengan bakat yang masih 'mentah', B.I terus berusaha dengan didikan YG yang dikenal cukup keras.
Namun sebelum itu ia sempat muncul sebagai cameo di single Indian Boy dari MC Mong. Perjuangan B.I di YG rupanya tak semulus itu, banyak hal yang ia hadapi sebelum resmi debut sebagai iKON.
Rutinitas B.I
Selain menjalani latihan vokal dan koreografi, Hanbin ditempa untuk menjadi penulis lagu. Ia sudah terbiasa membuat lirik dan musik sejak awal bergabung.
Bahkan karena sibuk menulis lagu, B.I nyaris tak ada waktu untuk kehidupan pribadinya. Tak ada teman, apalagi kehidupan normal layaknya orang biasa.
Berjuang dengan iKON
Sebelum debut, Hanbin dan member iKON lain mengalami masa-masa yang berat. Mereka mengikuti beberapa ajang survival seperti WIN dan Mix and Match. Di WIN Hanbin Cs kalah dengan WINNER yang akhirnya debut terlebih dulu.
Untungnya lewat Mix and Match mereka berhasil meyakinkan YG dan fans bahwa mereka layak debut. Dengan jalan terjal serta minimnya kondisi finansial, iKON resmi debut dan meraih sukses lewat album perdana.
B.I: I'M OK
Skandal transaksi narkoba menyeret B.I ke ranah hukum. Ia pun memilih mundur di tengah kesuksesan besar iKON yang comeback di tahun 2018. Love Scenario, Killing Me dan Goodbye Road menjadikan iKON salah satu grup terbaik dengan angka penjualan yang memuaskan.
Namun single I'M OK yang dirilis 7 Januari 2019 rupanya menjadi karya terakhir B.I bersama iKON. Berpisah jalan, kini B.I menghadapi jerat hukum sementara iKON mencoba move on dengan 6 member.