Fimela.com, Jakarta Kourtney Kardashian seorang anak tertua dari Kris Jenner itu membahas tentang rasanya memiliki seorang adik yang miliarder. Melansir dari The Real Daytime (16/9/2019), Kourtney yang berumur 40 tahun itu mengakui bahwa status yang Kylie Jenner miliki, sebagai seorang miliarder nyatanya malah membuat Kourtney merasa terancam.
“Tanpa sadar biasanya status yang Kylie miliki membuat kita bertanya-tanya seperti, “kapan semua ini cukup?” ucap Kourtney di acara The Real.
“Dan hal tersebut membuat aku merenungkan dengan diriku, kapan semuanya cukup atau selesai karena aku tidak mau kelewatan berbagai hal seperti membantu mengerjakan PR anak-anakku atau beberapa kegiatan setelah sekolah untuk hal-hal yang berbeda dari itu,” lanjutnya.
What's On Fimela
powered by
Kourtney merasa ketenaran yang dimiliki anggota keluarganya malah membuatnya sukar memiliki quality time dengan mereka. Kourtney melanjutkan bahwa ia merasa benar-benar sukses sebagai seorang orang tua dan website yang ia miliki, yaitu “Poosh”.
Di website itu menampilkan cara menjalani hidup modern dengan menyenangkan. Banyak dari pencapaian Kourtney yang didokumentasikan di acara reality show keluarganya, “Keeping Up With the Kardashian”, acara yang menghasilkan banyak peluang untuk keluarganya.
Melansir dari PEOPLE (16/9/2019), Kylie juga membuka suara tentang rasanya menjadi salah seorang miliarder di keluarganya yang terkenal. Pada premier acara The Ellen DeGeneres season 17, Kylie mengatakan kakak-kakaknya, yakni Kourtney Kardashian, Kim Kardashian, Khloe Kardashian, dan Kendall Jenner seringkali bercanda mengenai status finansialnya, terutama ketika soal penanggung pembayaran liburan mereka.
“Ketika kami dalam sebuah grup dan membicarakan tentang kemana kami harus pergi untuk liburan, mereka semua seperti, “Kylie? Apakah kamu akan membiayai perjalanan liburan ini?” ucap Kylie di samping ibunya, Kris Jenner.
Sementara Kylie mengungkapkan kesuksesannya, kakak-kakaknya seperti Kourtney Kardashian, Kim Kardashian, Kendall Jenner pun tak kalah sombongkan atas pencapaian yang telah mereka raih masing-masing.
Penulis: Anindyta Aprlia