Perempuan Tanah Jahanam Bakal Lebih Seram dari Pengabdi Setan

Syifa Ismalia diperbarui 10 Sep 2019, 16:45 WIB

ringkasan

  • Film horor Perempuan Tanah Jahanam akan tayang pada 17 Oktober 2019
  • Tara Basro, menjadi salah satu pemain di Perempuan Tanah Jahanam membocorkan sedikit tentang film terbarunya.
  • Dikatakan Tara Basro, Perempuan Tanah Jahanam akan lebih seram dari Pengabdi Setan.

Fimela.com, Jakarta Film horor karya Joko Anwar, Perempuan Tanah Jahanam akan segera tayang di bioskop tanah air pada 17 Oktober 2019 mendatang. Sebagai salah satu pemain, Tara Basro mengaku film barunya ini akan lebih menyeramkan dibandingkan Pengabdi Setan. 

"Perempuan tanah jahanam Lebih seram dari Pengabdi Setan," kata Tara Basro saat meet and greet dengan para penonton di acara ON OFF FESTIVAL 2019, Sabtu (7/9/2019).

What's On Fimela
Selain Tara Basro, film Perempuan Tanah Jahanam juga dibintangi Ario Bayu, Asmara Abigail. Marissa Anita dan masih banyak lagi. (Adrian Putra/Fimela.com)

Pernah bermain di film Pengabdi Setan, Tara Basro pun menjelaskan perbedaan film lamanya dengan yang terbaru. Menurutnya dari segi cerita, Perempuan Tanah Jahanam lebih menarik. 

"Mungkin dari segi cerita, ceritanya menarik banget (film Perempuan Tanah Jahanam)," tutur perempuan kelahiran Jakarta, 11 Juni 1990 itu. 

Lebih lanjut, Tara Basro juga mengatakan bahwa pemain di film Perempuan Tanah Jahanam juga banyak yang bagus. 

"Dan di film ini yang main banyak sekali, dan yang main bagus-bagus banget jadi harus banget nonton. Kalau di Pengabdk setan kan benar-benar ada setannya, kalau di sini tuh malu-malu nyebelin," jelas Tara Basro

2 dari 3 halaman

Tentang Film

(Adrian Putra/Fimela.com

Film ini menceritakan  tentang Maya (Tara Basro) yang selamat dari upaya pembunuhan di kota. Maya, seorang perempuan muda yang sedang mengalami nasib buruk, mengetahui bahwa ia telah mewarisi sebuah rumah di desa keluarganya.

Bersama temannya Dini (Marissa Anita), Maya kembali ke desa kelahirannya. Namun, ia tidak menyadari bahwa masyarakat desa tersebut berusaha membunuhnya untuk menghilangkan kutukan yang telah melanda desa tersebut selama bertahun-tahun.

Maya pun mulai menemukan kenyataan rumit tentang masa lalunya dan dirinya harus berjuang mempertahankan hidup.

Tak hanya Tara Basro, namun juga ada Ario Bayu, Asmara Abigail dan masih banyak lagi. 

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini