Fimela.com, Jakarta Shandy Aulia lahir dengan nama Nyimas Shandy Aulia di Jakarta, 23 Juni 1987. Karena lahir di tanggal tersebut, maka Shandy Aulia mau tak mau harus menyandang status sebagai perempuan berzodiak cancer.
Dinukil dari berbagai sumber, karakter cancer merupakan seorang yang sensitif dan cenderung emosional. Pun demikian, zodiak dengan lambang kepiting ini bukan berarti cengeng. Karena sebenarnya ia cukup jarang menangis karena berusaha tampak tegar dan kuat.
Apalagi di depan orang yang belum membuatnya nyaman, maka ia tak akan mudah menangis. Selayaknya kepiting, mereka pun sangat protektif dan memiliki pertahanan diri yang cukup tinggi.
Mungkin sebagaimana halnya dengan Shandy Aulia yang baru-baru ini harus berurusan dengan netizen karena penampilannya yang cenderung terbuka. Namun, Shandy pun menjawab pernyataan dan pertanyaan netizen demi membela diri.
Mengulik lebih dalam tentang karakter cancer, yang kemungkinan ada pada diri Shandy Aulia, mereka adalah tipikal yang takut akan cemoohan, akan bekerja secara diam-diam di belakang layar untuk mendapatkan apa yang sudah mereka rencanakan.
Pendiam dan Sahabat yang Baik
Cancer memang kalem dan lemah lembut namun tidak semua Cancer adalah pendiam. Ia memang suka berdiam diri di rumah daripada menghabiskan energi dan juga waktu di luar.
Dan kebanyakan cancer juga akan sangat terbuka dengan keluarga dan para sahabatnya. Ia sebenarnya sangat welcome dengan orang baru. Mereka juga tipikal yang setia dengan pasangannya dan ingin selalu memberikan dukungan.