Fimela.com, Jakarta Kesulitan paling umum yang dihadapi saat membuat pempek isi telur adalah memasukkan telurnya ke dalam adonan. Bila tidak hati-hati dan tidak sabaran, hasilnya telur malah akan bocor dan ketika dimasak pun jadi berantakan.
Agar telur utuh bisa masuk ke pempek tanpa bocor, ada langkah-langkah yang perlu diperhatikan. Berikut tips membuat pempek isi telur yang tidak bocor. Langsung saja simak di sini, ya.
1. Bulatkan Adonan lalu Lubangi Tengahnya
Kita ambil adonan pempek secukupnya. Lumuri tangan dengan tepung terigu agar saat membentuk adonan tidak lengket ke tangan. Buat cekungan dengan memutar bagian tengah lubang yang kita buat dari adonan. Dalamnya cekungan sebisa mungkin agak sedikit lebih besar dari telur yang akan kita masukkan. Sebab nanti kita perlu menutup adonan, maka besarnya adonan sebaiknya lebih besar dari telur yang akan kita pakai.
What's On Fimela
powered by
2. Telur Dipecahkan di Wadah
Untuk memudahkan proses memasukkan telur ke adonan, kita bisa memecahkan telur ke wadah terlebih dahulu. Disarankan memilih wadah yang memiliki corong untuk memudahkan proses memasukkan telur ke adonan yang kita buat. Dengan menaruh telur di wadah terlebih dahulu, kita juga akan lebih mudah mengontrol banyaknya telur yang pas ke dalam adonan. Baru setelah itu, tutup adonan dan padatkan sampai rapat.
3. Siapkan Air Mendidih Terlebih Dahulu
Dalam proses membuat adonan dan memasukkan isian telur, kita bisa sembari mendidihkan air. Begitu air sudah mendidih, baru kita masukkan pempek. Dengan begini, telur bisa cepat matang dan adonan tidak bocor.
Sebenarnya tidak terlalu sulit. Hanya saja memang butuh kesabaran dan sedikit kehati-hatian agar adonan yang berisi telur tidak sampai bocor. Selamat mencoba, ya.
#GrowFearless with FIMELA