Fimela.com, Jakarta Lidah buaya atau aloe vera adalah salah satu tanaman yang dikenal khasiatnya untuk mengatasi berbagai masalah rambut. Khasiat lidah buaya ini bisa dimanfaatkan baik melalui produk yang dijual di pasaran maupun tanaman aloe vera aslinya.
Aloe vera memiliki sifat menenangkan dan memiliki banyak kandungan air sehingga mampu menjaga kelembapan. Selain itu, ada lektin, mannans, polisakarida, vitamin, dan mineral yang menjaga rambut tetap sehat dan kuat.
Nah, bagi Sahabat Fimela yang ingin mencoba aloe vera alami untuk perawatan rambut, berikut ini ada beberapa resep masker rambut yang praktis dan bisa kamu coba kapan saja.
What's On Fimela
powered by
3 Resep Masker Aloe Vera Alami untuk Rambut
Untuk Rambut Kering
Bahan:
- Gel aloe vera
- Minyak kelapa
Cara membuat:
- Campur 2 sdm aloe vera dengan 3 sdm kinyak kelapa sampai rata
- Aplikasikan ke rambut sambil pijat kulit kepala
- Diamkan 30 menit, bilas dengan sampo
Masker ini mampu menutrisi rambut dan menjaga kelembapannya, sehingga rambut tetap kuat dan bebas kusam.
Untuk Mengatasi Ketombe
Bahan:
- Gel aloe vera
-Yogurt
Cara membuat:
- Campur 3 sdt gel aloe vera dengan 2 sdt yogurt
- Aduk rata sampai menjadi pasta yang konsisten
- Aplikasikan merata ke rambut sampai seluruh kulit kepala, diamkam 10 menit
- Bilas sampai bersih
Kandungan probiotik dalam yogurt akan membersihkan kulit kepala dari bakteri dan jamur penyebab ketombe.
Selamat mencoba, Sahabat Fimela!
#GroeFearless with FIMELA