Terpilih Jadi Desti di Jagat Sinema Bumilangit, Ini Fakta Menarik Asmara Abigail yang Cantik Menawan

Musa Ade diperbarui 20 Agu 2019, 21:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat ini nama Asmara Abgail menjadi pusat perbincangan publik. Lantaran perempuan berwajah cantik ini akan kembali menyapa para penggemarnya dengan film baru. Akan tetapi film ini akan jauh berbeda dengan film-film horor yang biasa ia bintangi.

Seperti diketahui, film terbarunya yang berjudul Move On bergenre komedi romantis. Tentu saja hal ini jadi tantangan tersendiri bagi Asmara Abigail yang sudah lama bermain film horor.

Asmara pernah bermain dalam film horor seperti film Pengabdi Setan, Ghost Writer, dan Sekte. Selain tampil di Move On, Asmara Abigail juga dipercaya menjadi salah satu pemeran proyek terbaru Joko Anwar.

Melalui Jagat Sinema Bumilangit, Asmara Abigail akan memerankan karakter bernama Desti Nikita. Terlepas dari hal tersebut, tidak ada salahnya jika kita membahas sedikit tentang fakta menarik Asmara Abigail.

What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Jago Menari

Inspirasi styling ala Asmara Abigail (Foto: Instagram/ Asmara Abigail)

Di balik wajah cantiknya, Asmara Abigail ternyata padai menari. Ia jago menari pole dance, tango, dan flamenco. Selain jago menari, ia juga pintar berbahasa Italia.

3 dari 5 halaman

Hobi Berkuda

Asmara Abigail (Sumber: Instagram/asmaraabigail)

Asmara Abigail dikenal sebagai aktris dan teater. Ia memulai kariernya di dunia model dan sempat mencoba kerja kantoran di Pulau Seribu Pura, Bali. Asmara juga punya hobi berkuda.

4 dari 5 halaman

Kuliah Fashion

Asmara Abigail

Seperti diketahui, Asmara Abigail kuliah mengambil jurusan fashion sebelum akhirnya mencoba dunia akting. Pada 2014, ia mendapat beasiswa pendidikan magisternya di Haute Future Fashion Academy & Camera Nazionale Della Mda Italiana.

5 dari 5 halaman

Cump Laude

Media visit pemain film Sekte (Nurwahyunan/Fimela.com)

Asmara Abigail berhasil mendapatkan predikat cum laude di jurusan Branding for Luxury Product di Milan, Italia. Ia kembali melanjutkan studinya dengan mengikuti program semi musim panas dan bergabung dengan grup tari kontemporer asal Italia.

Tag Terkait