HUT RI ke-74 dengan Pengalaman Seni Menarik di Plaza Indonesia

Annissa Wulan diperbarui 13 Agu 2019, 07:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Kemeriahan HUT RI ke 74 mungkin sudah bisa kamu rasakan beberapa waktu terakhir, benar? Selain mencari berbagai diskon, Fimela punya rekomendasi aktivitas yang menarik untuk kamu.

Plaza Indonesia untuk ketiga kalinya menggelar Indonesia Food & Art Festival, program yang dibarengi dengan Indonesia Great Sale. Dalam rangkaian program kali ini, Plaza Indonesia menghadirkan Art Exhibition bertajuk I Love Indonesia selama bulan Agustus.

Dalam Art Exhibition Plaza Indonesia untuk memperingati HUT RI ke 74, berikut ini adalah beberapa program yang harus kamu highlight.

1. Colours From Home

Ini adalah kolaborasi antara Jux Duo, Isa Art Advisory, dan Iwan Tirta Private Collection yang menghadirkan koleksi kain batik dan kisah inspiratif di baliknya. Kamu bisa menemui Colours From Home di Main Atrium, Level 1, Plaza Indonesia mulai dari 10 sampai 24 Agustus.

2. Art Day Life

Memperingati HUT RI ke 74 di Plaza Indonesia, kamu tidak hanya bisa mendapati berbagai pameran lukisan, instalasi, dan mural, namun juga art experience mulai dari 1 sampai 31 Agustus di North Area, Level 2, Plaza Indonesia.

 

What's On Fimela
Press Conference Indonesia Food & Art Festival Plaza Indonesia. Sumber foto: Document/Plaza Indonesia.
2 dari 3 halaman

Indonesia Food & Art Festival Plaza Indonesia

Press Conference Indonesia Food & Art Festival Plaza Indonesia. Sumber foto: Document/Plaza Indonesia.

3. Mini Atrium

Di sini kamu bisa menemui berbagai kegiatan menarik untuk anak- anak, seperti edukasi tentang ragam budaya Indonesia.

4. Lalita Project Exhibition

Lalita Project Exhibition merupakan program peluncuran buku Lalita: 51 Cerita Perempuan Indonesia yang diselenggarakan pada tanggal 7 hingga 18 Agustus di Atrium, Level 4, Plaza Indonesia.

Saat ini, seni tidak hanya dapat dinikmati di galeri atau museum, namun juga pusat perbelanjaan di mana masyarakat yang lebih umum juga bisa ikut berinteraksi. Penasaran?

3 dari 3 halaman