Perempuan yang terkenal dengan tembangnya yang berjudul ‘Panggung Sandiwara’ ini menceritakan cita-cita lain. Ternyata ia ingin menjadi seorang penyiar radio. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Saya kan ngga cita-cita jadi penyanyi. Cita-cita saya simpel pengen jadi penyiar radio doang," ujar Nicky Astria saat preskon konser Terus Berlari di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (9/8/2019). (Adrian Putra/Fimela.com)
Kesuksesannya menjadi seorang penyanyi diakui Nicky Astria ternyata paksaan dari sang kakak, bukan atas kemauan dirinya sendiri. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Bukannya seneng, tapi emang disuruh. Maksudnya, nyanyi rekaman disuruh kakak saya, ngerap disuruh kakak saya, ikut lomba disuruh kakak saya," jelas Nicky Astria. (Adrian Putra/Fimela.com)
Begitu juga dengan musik rock yang telah membesarkan namanya. Ternyata Nicky lebih menyukai musik Jazz ketimbang aliran rock yang dibawakannya selama ini. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Dan saya juga nggak suka musik rock, menurut saya berisik. Saya justru senengnya musik Jazz dulu. Ini sebenernya udah jalannya aja gitu," tutur Nicky Astria. (Adrian Putra/Fimela.com)
Nicky Astria akan kembali mewarnai industri musik tanah air dengan menggelar konser bertajuk Terus Berlari. Konsernya tersebut rencananya digelar pada Balai Sarbini, Jakarta Selatan, pada 23 Agustus 2019 pukul 19.00 WIB.
(Adrian Putra/Fimela.com)