Victoria's Secret Fashion Show 2019 Batal? Ini, Faktanya

Nabila Mecadinisa diperbarui 01 Agu 2019, 09:30 WIB

ringkasan

  • Batalnya Victoria's Secret 2019 diakibatkan banyak isu yang harus dihadapi
  • Isu keberagaman menjadi salah satu hal yang membuat Victoria's Secret Fashion Show harus membuat konsep yang berbeda

Fimela.com, Jakarta Victoria's Secret Fashion Show menjadi ajang tahunan yang dinanti. Namun, sebuah kabar mengejutkan baru saja terungkap, bahwa show ini dinyatakan batal. Hal ini terungkap setelah supermodel Shanina Shaik yang merupakan salah satu VS Angel sejak tahun 2011, mengaku kepada The Australian Daily Telegraph pada Selasa (30/7/2019) yang lalu.

ia mengungkapkan bahwa “Sayangnya, Victoria’s Secret Show tak akan digelar tahun ini. Hal yang tidak biasa karena setiap tahun dalam kurun waktu ini aku seharusnya dilatih menjadi seorang (Victoria’s Secret) Angel. Namun, aku yakin sesuatu akan terjadi di masa depan. Aku yakin mereka berusaha untuk melakukan branding dan cara baru dalam menggelar fashion show-nya, karena Victoria's Secret adalah salah satu show terbaik di dunia.” Ungkapnya.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Setelah 23 tahun, Victoria's Secret 2019 Fashion Show batal

Seperti yang dilanasir dari Mirror.co.uk, hampir dua dekade para penonton dari seluruh penjuru dunia menantikan show tahunan yang menampilkan para supermodel papan atas seperti Gigi Hadid, Winnie Harlow, dan sejumlah nama terkenal lainnya yang tampil megah di atas runway berbalut lingerie seksi dengan sayap gemerlap yang menghadirkan kesan glamor tersendiri.

Show ikonis ini juga dikemas secara menarik dengan menghadirkan para penyanyi papan atas yang hadir di atas panggung runway sambil diiringi oleh para Victoria's Secret Angels yang menari diiringi playlist terbaik mereka. Sejumlah penyanyi yang pernah tampil diantaranya adalah Selena Gomez, Ariana Grande, Rita Ora dan Shawn Mendez.

 

3 dari 3 halaman

Batalnya Victoria's Secret Fashion Show 2019

Namun sebelum terkuak kabar mengejutkan ini, pada bulan Mei 2019 lalu Leslie Wexner, chief executive of Victoria's Secret Company menyatakan bahwa tayangan ini tak lagi disiarkan pada televisi. Berita ini juga sudah tersebar luas melalui surat elektronik yang juga diterima oleh CNBC.

Pernyataan ini dibuat, karena pihak manajemen Voctoria's Secret merasa televisi bukanlah media tepat untuk menayangkan event tahunan ini lagi. Terutama akhir-akhir ini, Victoria's Secret harus menghadapi banyak isu miring mengenai keberagaman di atas runway setelah Chief Marketing Officer & Executive Vice President of Public Relations Victoria’s Secret, Ed Razek mengatakan pada Vogue bahwa model transseksual tidak akan pernah berjalan di atas runway Victoria’s Secret Show karena show tersebut adalah sebuah fantasi.

Praktis pernyataannya tersebut menuang kritik yang hingga kini masih menjadi topik hangat untuk diperbincangkan. Namun, hal ini menjadi salah satu alasan di mana pentas tahunan Victoria's Secret Fashion Show harus menghadapi kritik pedas dan perlahan mulai merancang strategi kembali untuk menghadapi era digital yang semakin berkembang.

 

 

 

#GrowFearless with FIMELA