Cinta Laura Dinobatkan Jadi Duta Anti Kekerasan

Sutikno diperbarui 30 Jul 2019, 17:38 WIB
Sekertaris Kementerian PPPA Pribudiarta Nur Sitepu menyematkan selempang pada Cinta Laura. Acara penyematan berlangsung di Kantor Kementrian PPPA, Jakarta Pusat, Senin (29/7). (Adrian Putra/Fimela.com)
Senyum perempuan kelahiran Jerman, 25 tahun ketika mengenakan selempang sebagai duta. Salah satu yang menjadi kewajibannya adalah sosialiasi baik melalui dunia nyata maupun media sosial. (Adrian Putra/Fimela.com)
Usai dinobatkan sebagai duta Anti Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak Cinta berjanji untuk membantu pemerintah untuk menyukseskan program-program terkait kesejahteraan perempuan dan anak di Indonesia. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Saya berjanji akan dengan sepenuh hati membantu Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk mensukseskan seluruh program-programnya terutama yang berhubungan dengan kesejahteraan perempuan dan anak," ujar Cinta Laura. (Adrian Putra/Fimela.com)
Dengan dinobatkan sebagai duta, perempuan yang melebarkan kariernya di dunia internasional itu merasa terhormat. Harapannya,ia bisa berguna bagi kemajuan dan kesejahteraan perempuan dan anak Indonesia. (Adrian Putra/Fimela.com)
Beberapa hal juga telah disiapkan terkait tugas barunya membantu pemerintah tersebut. Ia juga menyerukan untuk melawan segala bentuk diskriminasi terhadap perempuan dan anak yang dianggap lemah pun perlu dilawan. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Perempuan dan anak jangan pernah merasa bersalah saat menjadi korban kekerasan, apapun itu bentuknya. Kejadian buruk yang menimpa kita bukan karena kesalahan kita, entah itu karena cara berbusana, berteman, berkendara, pekerjaan, dan sebagainya," pungkas Cinta Laura. (Adrian Putra/Fimela.com)

Tag Terkait