Kolaborasi Onitsuka Tiger dan Kim Kiroic, Sepatu Bernuansa Klasik dan Kontemporer

Annissa Wulan diperbarui 26 Jul 2019, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Onitsuka Tiger dikenal sebagai label sepatu kontemporer yang berhasil memadukan antara fashion dan olahraga. Lahir pada 1949, bulan Juli, Onitsuka Tiger merayakan hari jadinya yang ke 70 tahun.

Tidak tanggung-tanggung, Onitsuka Tiger merayakan hari jadinya dengan kolaborasi bersama tujuh desainer ternama asal Jepang dan luar negeri. Koleksi kolaborasi yang pertama telah dirilis pada 4 Juli lalu, diikuti dengan peluncuran koleksi kolaborasi yang kedua pada tanggal 29 Juli mendatang.

Koleksi kolaborasi yang kedua ini, Onitsuka Tiger bekerja sama dengan Kim Kiroic, desainer dari "KKtP" yang berbasis di Shanghai. Koleksi ini terinspirasi dari Tiger Corsair yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 1970-an, pelopor booming jogging, di mana Kim Kiroic menambahkan sentuhan yang playful.

 

What's On Fimela
Kolaborasi Onitsuka Tiger dan Kim Kiroic, Sepatu Bernuansa Playful Perpaduan Selera Klasik dan Kontemporer. Sumber foto: Document/Onitsuka Tiger.
2 dari 3 halaman

Onitsuka Tiger X Kim Kiroic

Kolaborasi Onitsuka Tiger dan Kim Kiroic, Sepatu Bernuansa Playful Perpaduan Selera Klasik dan Kontemporer. Sumber foto: Document/Onitsuka Tiger.

Warna dan tampilan dari Toger Corsair yang sangat khas tetap tidak diubah dengan seluruh bagian atas sepatu ditutupi bahan tembus cahaya, menghasilkan desain yang memadukan selera klasik dengan kontemporer. Tidak hanya sepatu, ada juga track top dan celana dengan warna khas Onitsuka Tiger.

Celana dari koleksi ini memiliki celah di bagian samping dengan kancing snap yang dapat dibuka dan diikat, menambahkan sentuhan yang menyenangkan untuk keseluruhan koleksi. Kamu juga bisa menemukan ponci transparan yang sesuai dengan desain sepatu, dapat dikombinasikan dengan atasan, serta celana olahraga.

"KKtP" sendiri adalah nama yang berasal dari istilah catur, berfungsi untuk mengingatkan penggunanya sebagai bidak catur yang harus terus berjalan dan membidik. Kamu bisa menemukan koleksi terbaru dari Onitsuka Tiger ini mulai tanggal 29 Juli mendatang, baik di gerai resmi, maupun melalui online.

3 dari 3 halaman

Saksikan video menarik setelah ini