Anne Marie Kembali Ramaikan Panggung We The Fest 2019

Rizky Mulyani diperbarui 21 Jul 2019, 22:30 WIB
Anne Marie membawakan tiga lagu tanpa jeda sebagai salam pembuka. Awalnya, ia menyapa penggemarnya dengan lagu Ciao Adios, Do it Right, dan Bad Girlfriend. "Terima kasih Jakarta, apa kabar?," ujarnya menyapa para penonton. (Adrian Putra/Fimela.com)
Di tengah penampilannya, Anne Marie pun menyuguhkan aksi yang menarik. Sambil menyanyikan lagu Can I Get Your Number, Anne Marie menunjukan kemampuan karatenya. Ia beraksi seakan menendang lawannya di atas panggung. (Adrian Putra/Fimela.com)
Mengikuti alunan musik dan lagu yang dinyanyikan Anne Marie, penonton yang hadir tentu bergoyang dengan enerjik. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Aku tahu kalian sedang berkeringat. Tapi ini festival dan kalian harus bersenang-senang," tutur Anne Marie. (Adrian Putra/Fimela.com)
Tak hanya lagu-lagu miliknya, dalam penampilannya di We The Fest 2019 Anne-Marie juga membawakan beberapa lagu hasil kolaborasinya dengan berbagai musisi. (Adrian Putra/Fimela.com)
Rockabye, 2002, dan FRIENDs menjadi tiga lagu terakhir yang dibawakan Anne-Marie malam tadi. Sebelum menutup aksinya, ia mengaku sangat senang bisa diberi kesempatan untuk tampil lagi di Indonesia. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Aku berkeringat sekali saat ini. Terima kasih We The Fest, aku sayang kalian. Sampai jumpa lagi," tutup Anne Marie. (Adrian Putra/Fimela.com)