Fimela.com, Jakarta FaceApp mendadak viral, bahkan muncul Challenge #AgeChallenge dari aplikasi ini. FaceApp ini dapat mengubah foto wajah menjadi beberapa efek, dan yang paling banyak digemari mengedit wajah menjadi lebih terlihat tua.
Lucu dan banyak digemari. Namun, seiiring dengan banyaknya orang yang menggunakan aplikasi ini timbul pertanyaan, benarkah aplikasi ini aman?
Pada dasarnya, tidak ada salahnya bergabung mengikuti fenomena online challenge atau sejenisnya atau memasang aplikasi baru. Bahayanya terletak ketika pengguna hanya memberikan aplikasi ini izin tanpa batas ke dalam kontak, foto, pesan pribadi, dan lainnya. Melakukan hal itu memungkinkan pembuat aplikasi memungkinkan, dan bahkan legal, untuk mengakses hal yang seharusnya tetap menjadi data rahasiamu. Ketika data sensitif ini diretas atau disalahgunakan, aplikasi viral dapat mengubah sumber menjadi celah yang bisa dieksploitasi oleh peretas untuk menyebarkan virus berbahaya.
What's On Fimela
powered by
Tips untuk Menjaga Keamanan Data
Dikutip dari realese yang diterima Fimela (19/7) Kaspersky menyarankan para pengguna online harus selalu berpikir secara aktif dan lebih berhati-hati dalam segala hal yang mereka lakukan di internet dan dengan perangkat mereka. Beberapa langkah dasar yang dapat dilakukan antara lain:
- Hanya unduh aplikasi dari sumber tepercaya
- Baca ulasan dan peringkat aplikasi juga
- Pilih aplikasi yang ingin di instal pada perangkatmu dengan bijak
- Baca perjanjian lisensi dengan cermat
- Perhatikan daftar izin yang diminta aplikasimu
- Hindari mengklik "next” selama instalasi aplikasiUntuk lapisan keamanan tambahan, pastikan untuk menginstal solusi keamanan di perangkatmu
Semoga informasi ini bermanfaat ya.
#GrowFearless with FIMELA