Cari Tahu Kebenaran dari 5 Mitos Makeup Unik Berikut Ini

Meita Fajriana diperbarui 20 Jul 2019, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak kesalahan dalam paham bermakeup selama ini. Hal ini menjadi mitos dan dipercaya wanita. Beberapa cara makeup dianggap salah dan dipercaya memberikan hasil yang tidak baik terhadap kulit.

Namun tidak semua mitos ini benar, masih banyak wanita yang tidak mengetahui peraturan dalam kecantikan yang sesungguhnya dan memilih percaya pada mitos. Melansir dari situs Boldsky, Rabu (17/7), berikut beberapa mitos yang salah dalam perawatan wajah.

1. Menggunakan foundation gelap membuat wajah tan

Menggunakan foundation yang terlalu gelap merupakan pilihan yang salah. Hal ini akan membuat wajah Anda menjadi gelap. Namun bagi Anda yang menginginkan wajah tan dengan menggunakan foundation berwarna gelap, ini merupakan mitos yang salah. Untuk mensiasatinya gunakan foundation dengan warna senada kulit Anda. Anda juga dapat menggunakan bedak satu tingkat diatas warna foundation untuk mendapatkan hasil natural.

2. Makeup Penyebab Munculnya Jerawat

Makeup yang menempel terlalu lama dapat menutup pori-pori wajah Anda. Sehingga jerawat dengan mudah muncul dan membuat Anda tidak percaya diri. Namun bukan berarti makeup penyebab jerawat pada wajah Anda, kesalahan pada saat membersihkannya yang menjadi alasan mengapa jerawat dapat muncul. Pastikan Anda mengaplikasikan makeup pada wajah yang telah dibersihkan terlebih dahulu kemudian membersihkan makeup sebelum tidur untuk mencegah timbulnya jerawat.

3. Produk Mahal Lebih Baik dari Produk Murah

Jangan pernah membeli produk dengan pertimbangan mitos bahwa produk mahal kebih dari produk murah. Pastikan Anda melakukan tes sebelum membeli, apaun itu merk nya. Karena merk hanya sekedar untuk penjualan bukan berarti menentukan kualitas.

4. Menggunakan Concealer Sebelum foundation

Hal ini merupakan salah satu kesalahan makeup yang masih banyak diikuti. Sebaiknya gunakan foundation Anda terlebih dahulu sebelum Anda menutupi kekurangan pada kulit Anda dengan concealer.

5. Menggunakan Pensil Alis Senada dengan Warna Alis

Menggunakan pensil alis senda dengan warna alis menjadikan hasilnya tampak terlalu tebal. Gunakanlah pensil alis yang lebih terang dari warna alis Anda untuk hasil yang lebih natural.

What's On Fimela
Ilustrasi makeup/copyright shutterstock