Suara Merdu Danilla Riyadi Warnai Panggung Prambanan Jazz Festival 2019

Rizky Mulyani diperbarui 11 Jul 2019, 17:38 WIB
Bagi penyanyi cantik Danilla Riyadi, ini jadi pengalaman pertamanya bisa melantunkan suara merdunya di panggung Prambanan Jazz Festival. Tentu menjadi pengalaman yang sangat menyenangkan bagi Danilla. (Bambang E.Ros/Fimela.com)
Danilla tampil di hari pertama, Jumat (5/7/2019). Ia merasakan suasana yang begitu syahdu. Lagu-lagu yang dilantunkannya didominasi oleh warna ungu dan kelabu. "Feelnya dapet gitu, ungu tapi kelabu," ungkapnya. (Bambang E.Ros/Fimela.com)
"Ini pertama kali manggung di Prambanan Jazz, suasananya syahdu banget dan yang aku suka adalah enggak ada baground apa-apa tapi ini benar-benar warisan budaya gitu," ujar Danilla. (Bambang E.Ros/Fimela.com)
Semangatnya kian membara ketika melihat antusias tinggi penonton yang hadir pada hari itu. Danilla berharap lagu-lagunya bisa menghibur mereka semua. (Bambang E.Ros/Fimela.com)
"Itu dia yang aku juga enggak menyangka, ternyata mereka mengikuti laguku. Pas datang kesini kami nyanyi bersama. Mudah-mudahan lagu saya bisa menghibur mereka yang sedih ataupun lelah karena habis bekerja," kata Danilla. (Bambang E.Ros/Fimela.com)
Prambanan Jazz Festival 2019 telah berlangsung pada 5,6,7 Juli 2019 lalu. Selain Danilla Riyadi, tampil juga sejumlah musisi seperti Calum Scott, Tulus, Anggun C Sasmi, Ardhito dan masih banyak lagi. (Bambang E.Ros/Fimela.com)
(Bambang E.Ros/Fimela.com)