Tebak Kepribadian: Begini Karakter Pemilik Kacamata Bercorak!

Febi Anindya Kirana diperbarui 03 Jul 2019, 12:15 WIB

ringkasan

  • Perempuan yang memilih kacamata ber-pattern sifatnya ceria
  • Orang memilih kacamata bercorak karena ingin memberikan kesan berbeda

Fimela.com, Jakarta Jika melihat orang yang memakai kacamata, mungkin kita akan memikirkan kesan orang pintar atau cerdas, meski sebenarnya lebih tepat jika orang yang memakai kacamata adalah orang yang memiliki masalah dengan matanya.

Meski begitu, orang yang memakai kacamata itu terlihat keren, apalagi dengan frame yang unik. Dan ternyata dari pilihan frame kacamata, kita bisa menebak kepribadian orang tersebut.

Misalnya saja kacamata dengan corak. Para perempuan yang memilih kacamata ber-pattern atau dengan corak unik ternyata adalah orang yang ceria, cukup santai dan tak ingin menanggapi hidup dengan terlalu serius.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Kepribadian Berdasarkan Bingkai Kacamata

Potret 5 Seleb Pakai Kacamata Unik Ini Bikin Netizen Gagal Fokus (sumber: KapanLagi.com)

Seringkali orang memilih kacamata bercorak karena ingin memberikan kesan berbeda dan agar tidak membosankan. Orang-orang yang lebih tua yang memilih bingkai kacamata ini merupakan orang-orang yang ingin merasakan semangat seperti anak muda lagi.

Mereka ingin terlihat awet muda dan trendy, seperti dikatakan ahli optik Lynn Green dalam Reader's Digest.

Jadi, jika kebetulan punya teman yang memilih kacamata seperti ini, kini Sahabat Fimela tahu seperti apa orangnya kan?

#GrowFearless with FIMELA