Fitur Teman 123 Optimalkan Tumbuh Kembang Anak, Kok Bisa?

Anisha Saktian Putri diperbarui 30 Jun 2019, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Di era digital 4.0 para orang tau dapat memanfaatkan teknologi digital untuk dukung stimulasi motorik kasar dan tingkatkan potensi anak di usia tumbuh kembang.

Teknologi bisa berbentuk flashcard digital seperti yang diluncurkan oleh Frisian Flag lewat fotor Teman 123. Alat bantu bermain ini dapat diakses orang tua bersama anak di ponsel cerdas masing- masing yang terintegrasi dalam aplikasi IbudanBalita.

Kehadiran orangtua mendampingi anak saat bermain membuat suasana gembira yang diyakini dapat mengoptimalkan proses belajar anak sekaligus mempererat kedekatan emosional keduanya.

Dokter Spesialis Tumbuh Kembang Anak Prof. Dr. dr. Soedjatmiko, SpA (K), MSi menilai bermain dan bergembira memiliki peran yang sangat penting untuk mengoptimalkan potensi anak di usia balita.

“Bermain adalah cara yang paling efektif untuk memperkenalkan hal-hal baru kepada anak. Khusus saat anak berusia di bawah lima tahun (balita), orangtua dalam hal ini Ibu mempunyai peran yang besar untuk mengoptimalkan manfaat bermain dengan cara mendampingi dan memperagakan permainan. Anak-anak akan bermain dan bergembira, eksplorasi hal-hal baru menjadi sangat menyenangkan dan proses belajar menjadi lebih mudah. Dengan cara bermain terarah dan interaktif setiap hari, akan meningkatkan daya ingat, analisis, kecerdasaan dan rasa percaya diri anak,” jelas Prof. Soedjatmiko.

Fitur Teman 123 yang diluncurkan Frisian Flag Indonesia hari ini dikembangkan bersama Prof. Soedjatmiko, mengacu pada kebutuhan dan kemampuan anak-anak balita sesuai tahapan usianya.

“Penelitian menunjukan bahwa kata akan lebih mudah diingat apabila ditunjukkan dan dibacakan oleh Ibu. Sebuah hal yang sederhana, namun sering diabaikan orang tua. Di luar rumah, praktek yang sama dapat dilakukan oleh pendidik di PAUD. Dengan cara ini pengenalan kata dapat dilakukan lebih efektif dan dapat berlangsung setiap hari,” tambah Prof. Soedjatmiko.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Fitur Teman 123

Fitur Teman 123

Fitur Teman 123 terintegrasi dalam aplikasi IbudanBalita dan dapat diunduh secara gratis di ponsel cerdas Android sehingga dapat diakses oleh para Ibu di seluruh Indonesia, juga dapat disaksikan videonya dalam bentuk webseries di kanal Youtube IbudanBalita.

“Kami berkolaborasi dengan Prof. Soedjatmiko dalam memilih jenis aktivitas permainan pada aplikasi, pilihan kata yang diperkenalkan, dan tidak lupa menghadirkan rangkaian ide untuk mengapresiasi anak-anak yang telah menyelesaikan permainan. Selain menyenangkan, fitur Teman 123 juga menstimulasi gerak motorik kasar, mengasah potensi anak, dan memupuk rasa percaya diri serta kesempatan menumbuhkan kedekatan antara orang tua dan anak. Bermain dengan fitur Teman 123 membantu anak-anak kita lebih cerdas,” sambut Specialized NutritionDirector PT Frisian Flag Indonesia, Rivanda Idiyanto.

Fitur Teman 123 hadir ditemani tiga tokoh, yakni Firi (lumba-lumba), Rizi (gajah), dan Ian (jerapah), masing-masing mewakili sosok pintar, kuat, dan tinggi, yang akan menjadi teman bermain anak-anak usia 1, 2, dan 3.

Kehadiran Firi, Rizi, dan Ian di fitur Teman 123 dalam aplikasi IbudanBalita diharapkan membantu interaksi orangtua dan anak menjadi lebih fun dan dapat bermain dengan gembira, menstimulasi motorik kasar dan mengenal kata melalui instruksi permainan sederhana. Kebersamaan saat bermain menjadi waktu yang berkualitas yang perlu diluangkan oleh Ibu, dan secara alamiah membangun kebiasaan belajar yang baik.

“Fitur Teman 123 yang diluncurkan hari ini adalah tahap pertama dalam versi 1.0 untuk anak berumur 1-2 tahun dan 2-3 tahun yang kelak akan dikembangkan versi lanjutan untuk anak sampai umur 6 tahun. Memainkannya bersama orang tua menjadi fokus kami karena terbukti ampuh mengoptimalkan potensi anak di masa tumbuh kembang,” tambah Rivana

Selama 28 Juni - 29 Juli 2019 Ibu dapat mengajak anak-anaknya usia 1-6 tahun mengikuti lomba mewarnai Teman 123 di website www.ibudanbalita.com. Untuk informasi dan kegiatan menarik lainnya dari Teman 123 dan Gerak 123, ikuti kami di Facebook Ibudanbalita serta Instagram @ibudanbalita.

3 dari 3 halaman

Simak video berikut

#Growfearless with FIMELA