Fimela.com, Jakarta Pemilik kedai kopi yang memahami selera pelanggan kemungkinan akan menyajikan banyak varian kopi yang menarik, mulai dari kopi hitam yang pahit hingga kopi rasa-rasa dengan tambahan sirup atau gula perasa buah.
Banyak juga yang menyukai kopi rasa-rasa seperti ini, apalagi untuk mereka yang kurang bisa menyukai rasa kopi yang kuat. Dari pilihan kopi favorit kita bisa mengungkap seperti apa kepribadian seseorang, termasuk jika kamu suka kopi rasa-rasa.
Jika kamu cenderung menyukai kopi dengan campuran rasa karamel, buah dan lain sebagainya, kamu adalah orang yang suka mengambil risiko, seperti dilansir dari PsychCentral. Pecinta kopi rasa-rasa ternyata orang yang berani menghadapi perubahan dan menyukai tantangan atau mencoba sesuatu yang baru.
What's On Fimela
powered by
Kepribadian Berdasarkan Kopi Favorit
Ia juga orang yang spontan, imajinatif dan agak kekanak-kanakan. Tapi buruknya, ia bisa terjebak keputusan yang buruk dan merugikan diri sendiri, sehingga harus lebih sering hati-hati saat bertindak.
Hem...ternyata seperti itu karakter orang yang menyukai kopi rasa-rasa. Sahabat Fimela jenis pecinta kopi yang mana?