"Gua selalu iri terhadap naturalnya mereka itu kayak bukan dibuat, tapi mereka memang bermain yang kerasanya itu kayak natural gitu, 'Gimana sih anak kecil kok bisa ya', gitu." Kata Ringgo Agus Rahman di Kota Kasablanka, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)
Ringgo mengibaratkan dirinya saat harus berakting secara natural. Ia harus mengeluarkan energinya agar tidak terlihat. Sedangkan saat ia melihat anak-anak, tampak dengan mudah memerankannya. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)
Menurutnya, nama-nama pemeran cilik seperti Farras Fatik, Alifa Lubis, Marcello Mahesa, Ali Fikri, Clarice Cutie, Romaria, dan Muhammad Adhiyat yang terlibat dalam film Koki-Koki Cilik 2 memang memiliki bakat yang mumpuni. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)
Aktor asal Bandung kelahiran 36 tahun silam itu juga kelelahan berakting dengan anak-anak. Saat menjelang malam, Ringgo mengaku mulai lelah, berbeda dengan anak-anak yang terlihat semakin semangat. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)
"Film Koki-Koki Cilik selalu menarik adalah ketika lo merasa energi dari anak-anak ini. Anak muda menuju tua tuh kalau udah malam suka lemes, tapi mereka makin malam makin jadi. Anak-anak ini energinya kalau ketemu, main, gila sih," ujarnya. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)
Melihat anak-anak saat menjalani syuting film terbarunya tersebut, Ringgo mengaku banyak belajar dari mereka. Sejak lama ia juga kagum dengan aktingnya anak-anak. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)
Selain Ringgo Agus Rahman dan para pemeran anak-anak, nama lain yang terlibat dalam film Koki-Koki Cilik 2 antara lain Christian Sugiono dan Kimberly Ryder. Rencananya, film garapan sutradara Viva Westi itu akan tayang serentak di bioskop mulai tanggal 27 Juni 2019. (Nurwahyunan/@ Fimela.com)