Ingin Dapat Kerja tapi "Miskin" Pengalaman? Simak 4 Tipsnya

Endah Wijayanti diperbarui 21 Jun 2019, 11:18 WIB

ringkasan

  • Tunjukkan Kontribusi
  • Dapatkan Rekomendasi
  • Perlihatkan Portofoliomu

Fimela.com, Jakarta Mencari pekerjaan impian memang selalu ada tantangannya sendiri. Terlebih untuk para sarjana yang baru lulus, mencari pekerjaan jadi pengalaman yang bikin stres. Apalagi bila belum punya pengalaman kerja, rasanya langsung minder begitu melihat kualifikasi posisi sebuah pekerjaan yang mensyaratkan pengalaman kerja.

Meski begitu jangan langsung minder atau patah semangat. Masih ada cara yang bisa kita usahakan untuk bisa meningkatkan peluang diterima kerja walau masih "miskin" pengalaman. Belum punya pengalaman profesional bekerja bukan berarti tak ada peluang untuk bisa mendapat pekerjaan yang diinginkan.

1. Tunjukkan Kontribusi

Ada pengalaman organisasi, pengalaman jadi sukarelawan, atau pernah bergabung dalam forum atau komunitas yang memberi dampak positif langsung pada masyarakat? Kita bisa menonjolkan hal itu. Bahkan dari hobi yang kita punya dan sudah pernah melakukan hal yang bermanfaat dari hobi itu, kita bisa juga mengungkapkannya. Tunjukkan kontribusimu atas hal-hal yang pernah dilakukan, pastinya yang berkaitan dengan posisi atau peluang karier yang diinginkan.

2. Dapatkan Rekomendasi

Di sini penting untuk memiliki jaringan yang luas. Dapatkan rekomendasi dari dosen atau orang-orang yang pernah terlibat langsung denganmu saat melakukan sesuatu selama kuliah. Bangun reputasimu dengan memperlihatkan betapa dirimu selama ini sudah dikenal baik dan diyakini punya kemampuan yang mumpuni di bidangmu.

 

2 dari 2 halaman

3. Perlihatkan Portofoliomu

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com

Bila selama ini belum punya pengalaman bekerja secara profesional, tapi bisa memanfaatkan waktu yang ada untuk berkarya, maka karya-karyamu itu bisa dijadikan portofolio. Perlihatkan apa saja yang sudah dibuat dan dikerjakan. Bila bidang pekerjaan yang diincar adalah yang mengharuskanmu untuk membuat atau menciptakan sesuatu, memiliki portofolio merupakan hal yang perlu dilakukan.

4. Kuasai "Sejarah" Perusahaan Tempatmu Melamar Pekerjaan

Ini salah satu cara untuk membuat pewawancara kerja terkesan. Kuasai betul sejarah dan segala hal yang berkaitan dengan perusahaan tempatmu melamar pekerjaan. Mulai dari visi misinya hingga perkembangannya dari waktu ke waktu. Dengan begini, kita bisa tampak lebih menonjol karena sudah lebih menguasai "medan" pekerjaan yang kita lamar.

Itu tadi beberapa tips yang bisa dicoba untuk meningkatkan peluang bisa mendapatkan pekerjaan meski belum punya pengalaman. Tetap semangat ya mencari pekerjaan yang diinginkan. Selama terus berusaha dan tidak mudah putus asa, pasti ada pekerjaan terbaik untukmu.

 

#GrowFearless with FIMELA