Resep Gyudon Beef ala Resto Jepang Kenamaan

Ivana Okta diperbarui 21 Jun 2019, 08:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Makanan khas Jepang ini memang jadi kesukaan banyak orang. Rasanya yang lezat berpadu sempurna dengan nasi hangat.

Daripada membuang banyak uang karena harganya yang cukup pricey di resto, Sahabat Fimela bisa kok mencoba membuat sendiri di rumah. Begini resepnya:

Bahan:

  • 500 gram daging sapi tipis berlemak
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 bawang bombay
  • 5 siung bawang putih haluskan
  • mirin dan shoyu (bagi yang Muslim pakai yang halal)
  • 2 sdm dashi
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Super mudah dibuat nih

gyudon/copyright: shutterstock

Cara Membuat:

  1. Didihkan air dan masukkan daging sebentar.
  2. Buang airnya.
  3. Tumis bombay dan bawang putih sampai harum.
  4. Masukkan daging dan aduk sampai berubah warna.
  5. Siapkan 50 gram shoyu dan campur dengan mirin 3 sdm dan gula pasir.
  6. Campur dengan daging dan biarkan sampai meresap.
  7. Angkat dagingnya.
  8. Tambahkan 100 ml air masukkan dashi (kaldu ikan).
  9. Masukkan lagi daging dan irisan bombay kasar.
  10. Tutup dan tunggu sampai meresap.

Gyudon siap disajikan dengan nasi hangat.

#GrowFearless with FIMELA