Jadi Minke di Bumi Manusia, Iqbaal Ramadhan Harus Merasakan Hidup Susah

Rizky Mulyani diperbarui 22 Jun 2019, 11:00 WIB
Dalam film tersebut, Iqbaal pun dipercaya memerankan karakter utama bernama Minke, di mana seorang Minke dan Iqbaal memiliki latar kehidupan yang berbeda. Untuk itu menjadi sebuah tantangan bagi Iqbaal untuk filmnya kali ini. (Adrian Putra/Fimela.com)
Banyak tuntutan yang harus dijalani Iqbaal. Salah satunya adalah harus terbiasa makan di lantai. Untuk memaksimalkan perannya, Iqbaal pun diminta melakukan banyak aktivitas agar bisa merasakan susahnya menjalani hidup. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Saya disuruh makan di lantai saya disuruh ngepel, makan duduk dilantai. Untuk merasakan susahnya hidup sebagai Minke, karena saya sadar saya lahir semua enak," kata Iqbaal Ramadan saat ditemui di kawasan Epicentrum, Kuningan Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2019). (Adrian Putra/Fimela.com)
Bukan hanya itu, berbagai "Tidak ada cara lain selain nonton video dan baca buku, saya ngerti tujuan Mas Hanung bukan bikin aku jadi Minke tapi benar-benar mengerti cara berpikir Minke," jelasnya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Sebagai sutradara, Hanung Bramantyo mengatakan bahwa Iqbaal harus merasakan menjadi seorang budak dan menjalani kehidupan yang sulit seperti Minke.. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Dia harus ngerasain jadi budak di rumah sendiri, ngerasain makan di lantai. Tidur di kasur tapi alasnya tiker, terus ngepel sendiri. Karena itu yang dirasakan Minke di tahun tersebut, para pemuda di tahun tersebut pun merasakan itu," ujarnya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Selain Iqbaal Ramadhan yang berperan sebagai Minke, di film Bumi Manusia ini hadir sosok Mawar De Jongh sebagai Annelies, Sha Ine sebagai Nyai Ontosoroh dan banyak lagi bintang lainnya. (Adrian Putra/Fimela.com)