Fimela.com, Jakarta Telur puyuh jadi salah satu bahan kesukaan banyak orang. Telur puyuh bisa diolah jadi berbagai masakan super lezat lho. Sayangnya ada kendala yang cukup berarti yang dirasakan saat mengolah telur puyuh ini. Kulit telur puyuh sedikit lebih sulit untuk dikupas dan rawan hancur.
Yang banyak dikeluhkan saat mengupas kulit telur puyuh adalah putih telur ikut menempel dengan kulitnya. Sehingga telur yang didapatkan tidak berbentuk lonjong sempurna. Ini tentu akan mempengaruhi penampilan masakan. Lalu, bagaimana cara mengupas telur puyuh agar bentuknya sempurna?
What's On Fimela
powered by
Sangat mudah dan praktis.
Sangat mudah Sahabat Fimela. Yang perlu dilakukan adalah sewaktu telur direbus sering-seringlah mengaduknya, supaya kulit telur tetap ada di tengah jadi saat di kupas tidak ada bagian yang tipis. Setelah itu tunggu sampai matang. Saat telur sudah matang, siram telur dengan air dingin. Saat telur sudah dingin memarkan kulit telur dan kupas secara perlahan.
Ini akan mempermudahmu dalam mengupas kulitnya. Tak akan ada telur yang menempel pada kulit. Telur puyuh akan sempurna dan tak ada yang hancur. Mudah kan Sahabat Fimela? Selamat mencoba ya.
Simak Video Ini Juga Yuk.
#GrowFearless with FIMELA