Rinaldy Yunardi Buat Naomi Scott Jadi Putri Jasmine Aladdin Ultramodern

Novi Nadya diperbarui 26 Mei 2019, 09:31 WIB

ringkasan

  • Headpiece futuristik Rinaldy Yunardi untuk Naomi Scott
  • Putri Jasmine tampil ultramodern lewat headpiece seri Equilibrium

Fimela.com, Jakarta Rinaldy Yunardi kembali mendapatkan momen emas lewat bintang utama perempuan film Aladdin Naomi Scott (26 tahun) yang berperan sebagai Putri Jasmine. Untuk mempromosikan film rilisan Disney tersebut, Naomi Scott pun menjalani serangkaian pemotretan, salah satunya sebagai model cover majalah bergengsi Vogue Inggris.

Vogue British menyebut Naomi Scott sebagai Britain's New Superstar dengan coverline 'Modern Glamour' yang digambarkan lewat riasan serta aksesori headpiece. Tentu saja headpiece yang ada dalam foto sampul tersebut adalah karya desainer aksesori Indonesia Rinaldy Yunardi.

Aktris dan penyanyi asal Inggris ini memakai koleksi aksesori seri Equilibrium yang dibuat pada tahun 2017 dalam cover Vogue British edisi April 2019. Koleksi Equilibrium sekaligus menjadi karya yang dipilih untuk show tunggal pertama desainer kesayangan selebritas Indonesia dan terus-menerus diburu selebritas internasional.

"Naomi memakai bando koleksi Water dari Equilibrium," ujar Rinaldy saat dihubungi Fimela.com, Minggu (26/5). 

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Makna Equilibrium

Tidak sendirian, di panggung EQUILIBRIUM: Rinaldy Yunardi x Absolut Elyx, Rossa juga tampil bersama diva Indonesia lainnya seperti Krisdayanti, Melly Goeslaw, Titi DJ, Syahrini, Andien dan yang lainnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Dalam koleksinya kala itu, ia membawa lima elemen dalam hidup. Yaitu besi, air, api, tanah, dan angin serta satu yang paling penting adalah Mother of universe.

"Tuhan sudah menciptakan dunia ini dalam keseimbangan. Faktor dalam hidup harus seimbang," ujar Rinaldy Yunardi saat menjelaskan makna Equilibrium saat press conference. 

Rinaldy juga menggunakan bahan-bahan daur ulang untuk detail koleksinya. Seperti jerami, tali rafia, kepingan logan, dan lainnya. Dalam mempresentasikan karyanya, ia menggandeng 6 Diva Indonesia yang juga mewakili masing-masing elemen.

Yaitu Andien, Titi DJ, Syahrini, Melly Goeslaw, Krisdayanti, dan Rossa. Nah, kini Rinaldy pun siap mengantarkan Diva baru yang sedang menikmati perjalanan kariernya Naomi Scott yang terkenal saat berperan sebagai Nohini 'Mo' Banjaree di film Lemonade Mouth dan Meghan di Disneu Channel Inggris Lifes Bite.

"Incredibly grateful, entirely stunned, still doesn't feel real," tulis Naomi dalam postingan Instagram saat mengunggah foto covernya.

 

3 dari 3 halaman

Simak Video Pilihan Berikut Ini

#GrowFearless with FIMELA