Tradisi Ramadan Maudy Koesnaedi yang Tak Pernah Ditinggalkan

Rizky Mulyani diperbarui 24 Mei 2019, 11:00 WIB
Ditemui di kawasan Darmawangsa, Jakarta Selatan, Rabu (22/5/2019), Maudy menceritakan soal tradisi yang dimilikinya bersama ibu dan para saudaranya sejak lama. Sampai sekarang ini, ia pun masih melanjutkan tradisi tersebut. (Deki Prayoga/Fimela.com)
Salah satu tradisi yang selalu dijalaninya dan tak pernah ditinggalkan sejak zaman dahulu adalah tadarusan Alquran bersama kakak-kakaknya. (Deki Prayoga/Fimela.com)
"Puasa tahun ini mau meneruskan tradisi ibu aku, tadarusan gitu bareng kakak-kakak," ujar Maudy Koesnaedi. (Deki Prayoga/Fimela.com)
Di Ramadan kali ini, Maudy tengah sibuk dengan promosi film terbarunya. Meski begitu, ia tetap menyempatkan diri untuk berkumpul bersama keluarga. Baik itu saat berbuka puasa maupun ketika sahur. (Deki Prayoga/Fimela.com)
"Yang penting udah bikin jadwal kalau saya nggak di rumah, anak sama papanya. Menu sahur juga sudah dirancang dari beberapa hari sebelumnya," tuturnya kemudian. (Deki Prayoga/Fimela.com)
Menurut Maudy, Ramadan kali ini sangatlah berkah untuk dirinya. Pasalnya, di tengah kesibukannya berkarier, dirinya juga masih bisa berbuka puasa dengan keluarga besar. (Deki Prayoga/Fimela.com)
"Sedapat mungkin buka (puasa) bareng keluarga besar. Saya juga senang kalau bisa dapat kesempatan subuhan bareng keluarga, karena kan puasa pasti bangunnya barengan kan, biasanya nggak," pungkas Maudy Koesnaedi. (Deki Prayoga/Fimela.com)