Resep Kue Lebaran: Keciput Renyah Super Lezat

Ivana Okta diperbarui 18 Mei 2019, 07:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Camilan yang satu ini bisa jadi alternatif hidangan spesial di hari kemenangan nanti. Di weekend ini tak ada salahnya kok mencoba membuatnya dengan resep berikut ini.

Bahannya termasuk mudah dan tak terlalu ribet kok Sahabat Fimela. Yuk, intip cara membuatnya di sini.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Kue ini mudah banget dibuat.

Ilustrasi adonan (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Bahan:

  • 250 gram tepung beras ketan
  • 2 sdm tapioka
  • 1 butir telur
  • 50 gram margarin
  • 2 sdm gula pasir
  • 200 ml air
  • 200 gram wijen putih

Cara Membuat:

  1. Kocok telur, gula, garam dan margarin sampai gula larut.
  2. Masukkan tepung beras ketan, tapioka, dan air sedikit demi sedikit, aduk terus sampai adonan kalis.
  3. Bentuk adonan jadi bulatan-bulatan kecil.
  4. Celupkan dalam air dan gulingkan di atas wijen.
  5. Lakukan sampai habis.
  6. Panaskan minyak goreng.
  7. Goreng dengan api kecil sampai berwarna kuning keemasan.
  8. Angkat dan tiriskan.

Mudah kan?

3 dari 3 halaman

Simak Video Ini Juga Yuk.

#GrowFearless with FIMELA