Zee Zee Shahab Olahraga Usai Tarawih, Intip Artis Lain yang Tetap Jaga Bugar saat Puasa

Anto Karibo diperbarui 17 Mei 2019, 01:24 WIB

ringkasan

  • Zee Zee Shahab berusaha tetap olahraga saat Ramadan
  • Zee Zee Shahab mengaku susah mengatur waktu, ia pun memilih setelah salat taraweih sebagai waktu olahraga
  • Seperti Zee Zee, beberapa artis ini juga selalu menjaga kebugaran tubuh dengan olahraga di bulan Ramadan

Fimela.com, Jakarta Bulan Ramadan, di mana umat Islam menjalankan ibadah puasa sering kali menjadi alasan untuk tidak berolahraga. Namun, bagi Zee Zee Shahab, semua lelah diri setelah seharian tanpa konsumsi makanan apapun bukan alasan.

Zee memilih melakukan olahraga kesukaannya setelah salat tarawih. Menurutnya, berolahraga selama di bulan puasa memang harus dipaksakan meski kadang sangat susah dalam mengatur waktunya.

Zee Zee Shahab berolahraga saat Ramadan (Instagram/zeezeeshahab)

"Finally, semalam after taraweh, selama puasa agak susah atur waktu untuk lari, tapi emang harus dipaksain sih," tutur Zee Zee Shahab di laman Instagram pribadinya, zeezeeshahab baru- baru ini.

Menurut istri dari Prabu Revolusi ini, semakin tak dipaksa untuk berolahraga, maka seseorang bisa saja tak mau berolahraga selama sebulan penuh karena alasan kondisi dan situasi saat Ramadan.

"Kalau gak pasti akan selalu ada alasan untuk gak lari dan berakhir pada 'memaklumi' diri dan berujung gak lari tapi makan banyak," papar Zee Zee Shahab.

2 dari 6 halaman

Easy Run

Zee Zee Shahab

Sudah menjadi satu hal yang wajar ketika selama menjalankan ibadah puasa, kondisi tubuh tak bisa seperti di luar puasa. Karenanya, dalam berolahraga pun seseorang seharusnya tak memaksakan diri.

"Easy run aja gak ada target waktu, yang penting gerak, kalau kamu? #ceritalarizee," tandas Zee Zee Shahab.

Dan selain Zee Zee Shahab, beberapa artis lain pun memiliki kecenderungan yang sama untuk menjaga kebugaran tubuh selama puasa. Siapa saja mereka?

3 dari 6 halaman

Ade Rai

(Instagram/ade_rai)

Ade Rai termasuk orang yang senantiasa menjaga kebugaran tubuhnya. Bahkan di bulan puasa, ia tetap menyempatkan diri untuk berolahraga.

4 dari 6 halaman

Ibnu Jamil

Ibnu Jamil (Deki Prayoga/Fimela.com)

Ketika sudah terbiasa berolahraga, maka saat tak melakukan aktivitas tersebut bisa jadi justru ada yang kurang. Demikian yang dirasakan oleh Ibnu Jamil yang tetap berolahraga selama bulan Ramadan. Hanya saja, ia menyesuaikan waktunya.

5 dari 6 halaman

Robby Purba

Robby Purba, presenter dan model iklan populer saat ini.

Robby Purba tetap melakukan olahraga ketika bulan Ramadan. Menurutnya keringat harus tetap dikeluarkan. Biasanya jam berolahraga yang menyesuaikan. Robby biasa melakukan olahraga sebelum sahur atau sebelum berbuka.

6 dari 6 halaman

Soraya Larasati

Soraya Larasati tetap berolahraga (Instagram/sorayalarasat1)

Di laman Instagramnya, Soraya Larasati mengajak kepada semua orang untuk tetap bugar di kala Ramadan dengan berolahraga.