Keseruan Event Fimelahood #MyCareer Matter dalam Sederet Potret

Febriyani Frisca diperbarui 27 Apr 2019, 22:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Sabtu (27/4), langit Gondangdia terpantau murung. Kendati demikian, bukan berarti memadamkan semangat acara Fimelahood #MyCareer Matter yang akan berlangsung pada hari itu. Dihadiri oleh 20 orang peserta, acara Fimelahood #MyCareer Matter berjalan sesuai rencana.

Seperti yang telah dikabarkan sebelum ini, dalam acara Fimelahood yang ke-dua ini mengundang dua narasumber yang sama menginspirasi. Ada Helga Angelina, entrepreneur di bidang makanan sehat dan penggiat hidup sehat, dan ada Mega Dewi, crafter yang juga seorang entrepreneur.

Meski berasal dari bidang yang berbeda, keduanya memiliki benang merah yang sama dalam menjalani kariernya sebagai entrepreneur, yakni menyelematkan alam dan memberdayakan perempuan untuk bisa mandiri bagi keluarganya.

What's On Fimela
Helga dan Dewi sedang bebagi kisah inspiratif dari karir mereka. (Sumber foto: Nurwahyunan/FIMELA.com)

Seperti Helga yang memperkerjakan para Ibu Rumah Tangga di sekitar rumah produksi Burgreens dan membuat mereka memiliki pekerjaan tetap. Ada juga Dewi yang selalu meng-encourage pegawai perempuannya dengan ilmu supaya bisa mandiri tanpa bantuan orang lain.

Penasaran dengan event tersebut? Berikut sederet potret keseruan Fimelahood #MyCareer Matter, Sabtu (27/4). Adakah dirimu di sana? Kalau nggak ada, siap-siap ikutan acara Fimelahood selanjutnya, ya!

Pembukaan oleh Nur Feby Rosiana (Gadis) selaku Community Coordinator Manager. (Sumber foto: Nurwahyunan/FIMELA)
Helga dan Dewi. (Sumber foto: Nurwahyunan/FIMELA)
Usai talkshow, peseta mengikuti workshop gantungan kunci dari Medewi Project. (Sumber foto: Nurwahyunan/FIMELA)
Gantungan kunci dari Medewi Project. (Sumber foto: Nurwahyunan/FIMELA)
Fimelahood #MyCareer Matter. (Sumber foto: Nurwahyunan/FIMELA)