Fimela.com, Jakarta Menyambut bulan Ramadhan yang tinggal sebentar lagi, pasti sudah banyak tawaran berbuka puasa bersama dari para kerabat. Daripada bingung mencari tempat yang oke dan makanan yang unik, jatuhkan saja pilihanmu di hotel satu ini.
Sambut bulan Ramadhan, Holiday Inn Jakarta Kemayoran, sajikan kudapan Khas Timur Tengah dan Indonesia di Botany Restaurant. Ramadhan tahun ini disajikan lebih spesial yang mana nantinya, tamu akan dimanjakan dengan menu andalan kambing guling yang tersedia dua kali dalam seminggu.
Ditambah juga dengan Friday barbecue Night dan juga pertunjukan spektakuler tarian Tanoura yang dapat disaksikan mulai pukul 19.00 WIB tersedia selama bulan Ramadhan.
Menurut Wanda Gunawan selaku Executive Chef, tema yang diusung untuk memeriahkan Ramadhan tahun ini adalah Arabian Night, yang mendasari tujuan kami untuk menyajikan menu Khas Timur Tengah maupun Indonesia dengan cerminan arti daripada perayaan Ramadhan sesungguhnya.
Menu handalan Khas Timur Tengah seperti Dajaj Bil Laban Batata, Shish Taouk, Samak Harra, Om Ali, Mohalabia, Basbousa, Roz Bil Halib, maupun menu handalan Khas Indonesia seperti Ayam Bakar Padang, Rawon daging dengan telur asin, Krengsengan sapi, Cumi goreng tepung dengan sambal mangga, ragam Takjil dan juga jajanan pasar disajikan spesial untuk menggugah selera Anda selama bulan puasa,” Jelas
Hotel dan Botany Restaurant juga nantinya akan disulap dengan kemeriahan dekorasi tematik bertema Arabian Night serta penambahan atribut Khas Timur Tengah seperti cawan dan teko, lentera, replika pohon kurma dan unta, bedug dan juga fasad Masjid.
"Area-area yang telah didekorasi inilah yang nantinya akan menjadi tempat berfoto favorit para tamu hotel setelah berbuka puasa bersama teman maupun keluarga. Tidak lupa, makna dibalik momen bebuka puasa itu sendiri sebenarnya adalah kebersamaan dan kehangatan yang dirasakan bersama kerabat,” ujar Gracia Stefani selaku Assistant Marketing Communication Manager.
What's On Fimela
powered by
Kambing guling menjadi menu spesial
Selain koleksi menu terbaik edisi Ramadhan yang dihidangkan, Botany Restaurant kini tampil dengan penambahan area Alfresco atau area outdoor sebagai wajah baru yang dimana tamu dapat mengaksesnya lewat pintu penghubung yang tersedia di area dalam Botany Restaurant dan selanjutnya melewati pijakan di tengah kolam ikan.
Kata Navilah Rahmanina selaku Food and Beverage Manager, selama bulan Ramadhan ini, menu spesial seperti kambing guling akan dipanggang dengan menggunakan panggangan khusus yang harus terus diputar guna meratakan kematangan dan warna yang sempurna diatas bara di area outdoor Botany Restaurant.
Tamu juga dapat menyaksikan proses pemanggangan kambing guling lewat jendela tinggi pembatas antara area luar dan dalam Restaurant dengan tujuan untuk memberikan hiburan sedikit selama berbuka puasa bersama kerabat.
Harga dan sajian lain yang ditawarkan
Untuk pecinta Barbecue, Barbecue night akan tetap tersedia dan menemani buka puasamu setiap hari Jumat di bulan Ramadhan ini. Ragam makanan pembuka, salad, sup, makanan utama maupun dessert akan dihidangkan di area dalam Botany Restaurant, sedangkan kamu dapat memilih menu panggang favorit seperti daging merah, seafood, ayam dan juga pepes yang nantinya akan dipanggang di atas panggangan bara di area Alfresco atau area luar Botany Restaurant.
Revealing Iftar 2019 dapat di nikmati selama bulan Ramadhan dengan sajian nikmat berbuka puasa yang dibandrol seharga Rp 348,000++/orang dan dapatkan diskon spesial 50% bagi pemegang kartu kredit bank BCA dan Mandiri, berlaku dari tanggal 5 Mei 2019 – 4 Juni 2019.
Botany Restaurant dan Habitat Lounge berlokasi di lantai Lobby dengan kapasitas maksimum 150 orang untuk di Botany Restoran dan 80 orang untuk di Habitat Lounge. Konsep pencahayaan natural dan kontemporer serta didukung dengan pemilihan warna senada, memberikan kesan tersendiri bagi pecinta kuliner di daerah Jakarta Utara.