Pesan Ariel Tatum kepada Setiap Perempuan Indonesia

Anto Karibo diperbarui 23 Apr 2019, 12:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Menjadi seorang perempuan merupakan sebuah tantangan berat bagi manusia. Namun, bukan berarti harus menyerah pada keaadaan. Demikian yang coba disampaikan oleh Ariel Tatum dalam sebuah video yang diunggah di laman Instagramnya.

Setiap perempuan memiliki peluang yang sama dalam mendapatkan hak-haknya sebagaimana pria. Karenanya, Ariel Tatum memberikan himbauan agar setiap perempuan mampu berjuang dalam setiap keadaan.

What's On Fimela
Ariel Tatum (Adrian Putra/Fimela.com)

"Teruntuk semua perempuan di Indonesia, dunia memang keras tapi jangan biarkan mereka menghalangimu," ujar Ariel di laman Instagram miliknya, arieltatum baru-baru ini.

Mengejar impian merupakan satu hal yang wajib dilakukan meski banyak halangan yang akan menjelang. "Kejarlah terus impianmu apapun tantangannya, pasti bisa!" imbuh pemeran film Kawin Laris.

Memiliki keluarga dan orang dekat yang akan selalu mendukung menjadi hal penting. Demikian Ariel Tatum yakin bahwa dukungan akan selalu ada. "Karena akan ada yang selalu mendukung kamu untuk semua tujuanmu," paparnya.

2 dari 3 halaman

Pasti Bisa

Ariel Tatum (Instagram/arieltatum)

Dewasa ini sudah banyak perempuan yang menempati posisi penting dalam sebuah perusahaan yang bergerak di berbagai bidang. Kaum Hawa sudah tak menjadi orang nomer dua dalam bidang pekerjaan misalnya.

Dan harus menjadi sebuah penyemangat bagi perempuan lain ketika ada seorang perempuan yang sukses dengan karier dan keluarganya. "Kalau mereka bisa, kamu pasti bisa!" tutur Ariel Tatum.

3 dari 3 halaman

Sambut Hari Kartini

Ariel Tatum dengan senyum manisnya (Instagram/arieltatum)

Apa yang menjadi unggahan Ariel Tatum merupakan sebuah cara baginya memperingati Hari Kartini yang biasa diperingati setiap 21 April. Ia berharap semangat Kartini bisa diteruskan pada setiap generasi.

"Sambut dan rayakan Hari Kartini untuk semua perempuan hebat di Indonesia!" tandasnya.

Tag Terkait